40 Orang Meninggal Dunia, Akibat Terpapar Covid-19 di Bangka Tengah

40 Orang Meninggal Dunia, Akibat Terpapar Covid-19 di Bangka Tengah

KOBA - Selama Pandemi Covid-19 melanda sampai dengan kemarin (Rabu, 7/7/2021) tercatat sebanyak 2937 orang yang terpapar Covid-19 di Kabupaten Bangka Tengah. Berdasarkan data yang dihimpun media ini setiap hari selalu ada penambahan pasien Covid-19 dan grafiknya cendrung menaik, di mana melalui update informasi Covid-19 pada Rabu (7/7/2021), grafik sebaran kasus kematian Covid-19 dengan kategori usia di Kabupaten Bangka Tengah tahun 2020-2021 tercatat usia 55-69 tahun adalah usia paling rentan terpapar Covid-19 dengan resiko kematian tertinggi yakni sebesar 24,60%, dengan usia 45-54 tahun sebesar 9,22%, usia di atas 70 tahun sebesar 5,13% dan usia 20-44 tahun sebesar 2,5%. Jika dilihat dari grafik perkembangan kasus Covid-19 berdasarkan kategori usia di Kabupaten Bangka Tengah, usia 20-44 tahun adalah usia yang paling rentan terkomfirmasi positif Covid-19 yakni sebesar 1526;52%, usia 45-54 tahun sebesar 356;12%, usia 5-14 tahun sebesar 338,12%, usia 55-69 sebesar 336;11%, usia 15-19 tahun sebesar 236;8%, usia 1-4 tahun sebesar 88;3%, usia di atas 70 tahun sebesar 55,2% dan usia di bawah 1 tahun sebesar 12;0%. Plt Kepala Dinas Kesehatan Bangka Tengah, Zaitun mengatakan salah satu faktor bertambahnya jumlah pasien Covid-19 adalah hasil Penyelidikan Epidemiologi (PE) dari pasien sebelumnya. \"Kita selalu menekankan untuk selalu perketat protokol kesehatan karena virus Covid-19 ini masih ada dan terbukti sudah 40 orang meninggal karenanya,\" ujarnya Kamis, (08/07/2021)di Koba \"Di mana kasus Covid-19 ini mengalami kenaikan yang signifikan ketika pada moment-moment tertentu saja, seperti Hari Raya dan lain sebagainya,\" tambah Zaitun. Zaitun pun mengungkapkan kasus Covid-19 tertinggi saat ini berada pada wilayah Pangkalan Baru. \"Untuk saat ini kasus Covid-19 tertinggi di Bangka Tengah ada pada wilayah Kecamatan Pangkalan Baru yaitu sebesar 1.119;38%,\" ungkapnya Beliau menambahkan virus ini dapat menyerang siapa saja dan siapa pun bisa terpapar sewaktu-waktu. \"Jangan sampai kendor untuk menerapkan protokol kesehatan dan lakukan 6 M : Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan Hingga Bersih, Menjauhi Kerumunan, Membatasi Mobilitas, dan Mendapatkan Vaksinasi,\" ujar Zaitun. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: