Dua siswa SMP Bangka Belitung raih penghargaan tertinggi di ajang IMSCC 2025 Korea Selatan

Dua siswa SMP Bangka Belitung raih penghargaan tertinggi di ajang IMSCC 2025 Korea Selatan

Dipa Ahnaf Aridanty dan Sakha Rasyid Widyapradipta dari SMP Mutiara Harapan Islamic School (MHIS) Bangka, raih penghargaan tertinggi di ajang IMSCC 2025 Korea Selatan.--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Dua siswa asal Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional setelah meraih Grand Award dalam ajang 19th International Mathematical Science & Creativity Competition (IMSCC) 2025 di Suwon, Korea Selatan.

Kedua siswa tersebut, Dipa Ahnaf Aridanty dan Sakha Rasyid Widyapradipta dari SMP Mutiara Harapan Islamic School (MHIS) Bangka, tergabung dalam tim Babelmechatronics yang memenangkan penghargaan tertinggi untuk kategori Mechatronics II.

Dengan proyek berjudul “Babel Rover”, keduanya menciptakan robot eksplorasi luar angkasa yang dirancang untuk menjawab tantangan tema kompetisi tahun ini, “Pioneering Space: Go to the Moon and Mars Together.”

BACA JUGA:Geger Malam Jumat di Perumahan Zikri Residence Pangkalpinang, Ditemukan Mayat Pria Dalam Salah Satu Rumah

BACA JUGA:Prema Al Mukarromah Tewas Tergantung Malam Jumat di Perumahan Zikri Residence Pangkalpinang, Pemicunya....

Sebelum berlaga di tingkat internasional, tim Babelmechatronics terlebih dahulu lolos melalui seleksi nasional yang diselenggarakan Pusat Unggulan STEM Education Creativity Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dalam ajang Indonesia STEM Creativity Competition (ISTEMCC) 2025 pada 26–27 Juli 2025.

Para peserta terbaik dari kompetisi tersebut kemudian mewakili Indonesia di IMSCC bersama peserta dari 13 negara lainnya.

BACA JUGA:PT Timah Tbk Dukung Kelompok Peternak di Bangka Barat untuk Dorong Ekonomi Masyarakat

Kepala Pusat Unggulan STEM Education Creativity UPI Irma Rahma Suwarma, Ph.D. dalam keterangan tertulis yang diterima di Pangkalpinang, Jumat (24/10) mengatakan, IMSCC tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga sarana membangun jejaring internasional dan mengembangkan kreativitas lintas budaya.

“Ajang ini menumbuhkan kreativitas dan jiwa kewirausahaan peserta melalui proses perencanaan, perancangan, dan penyajian karya berbasis STEAM (Sains, Teknologi, Teknik, Seni, dan Matematika),” ujarnya.

BACA JUGA:Honda Babel Gelar Edukasi Safety Riding Bersama PT. Belitung Distribusindoraya

Irma menambahkan, sejak 2019 Indonesia secara konsisten mengirimkan delegasi ke ajang IMSCC yang diselenggarakan setiap tahun oleh Foundation of Advancement of STEAM (FAS) Korea.

Keberhasilan Dipa dan Sakha tidak lepas dari dukungan berbagai pihak. Selama masa persiapan, keduanya mendapat bimbingan akademik dari Dr. Yuant Tiandho, M.Si, dosen Fisika Universitas Bangka Belitung (UBB), serta dukungan fasilitas dan pembinaan moral dari PT Timah Tbk melalui program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).

BACA JUGA:BGN Tekankan Tiga Aspek Tata Kelola Dalam Sosialisasi Kebijakan MBG di Babel

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: