BABELPOS.ID - Misi Remontada Real Madrid membalikkan keadaan setelah kalah 0-3 dari Arsenal gagal total. Harus menang 4 gol, Los Blancos malah harus malu karena kalah 1-2 di kandang sendiri Santiago Bernabeu pada leg kedua perempat final Liga Champions, Kamis (17/3).
Dengan hasil ini, maka The Gunners lolos dengan meyakinkan, mengantungi kemenangan agregat 5-1, dan akan berhadapan dengan wakil Prancis, PSG, pada dua leg semifinal.
Usai laga, Gelandang Arsenal, Declan Rice, merasa yakin sejak awal bahwa timnya akan mampu menyingkirkan Real Madrid dan mengunci tempat di semifinal Liga Champions.
“Ada banyak pembicaraan di sini mengenai (Real Madrid) akan bangkit, sebab mereka telah sering melakukan hal itu di tahun-tahun sebelumnya. Namun kami memiliki keyakinan dan kepercayaan dari pertandingan pertama untuk datang ke sini dan memenangi pertandingan,” ujar Rice dikutip dari laman resmi UEFA.
“Kami tahu kami akan bersusah payah, tapi kami tahu kami akan menang. Kami memilikinya di dalam kepala kami, dan sekarang kami melakukannya di kehidupan nyata.”
BACA JUGA:Bek PSG Puas Lolos ke Semifinal Liga Champions
BACA JUGA:Lolos Semifinal Bagi Pelatih Barcelona Sudah Sukses
“Ini adalah malam yang istimewa bagi klub ini, malam yang bersejarah. Kami memiliki tujuan pada kompetisi ini, kami ingin bermain melawan tim-tim terbaik, dan kami ingin memenangi kompetisi,” lanjutnya.
Pada semifinal pertamanya di Liga Champions sejak 2009, Arsenal akan menghadapi wakil Prancis, PSG. Klub London itu belum pernah menjuarai Liga Champions dan terakhir kali menjuarai Liga Inggris pada musim 2003/2004.
Meski demikian, Rice meyakini bahwa trofi demi trofi akan datang ke London.
“Ini adalah hal besar. Saya merasakannya sebelum meneken kontrak untuk klub bahwa kami berada di grafik menanjak. Klub ini akan melakukan hal-hal istimewa pada tahun-tahun mendatang. Kami semua meyakininya, kami memiliki kepercayaan pada sang manajer (Mikel Arteta),” yakin Rice yang didatangkan dari West Ham United pada 2023 itu.
Real jarang mengancam gawang Arsenal, tetapi Rice sempat melakukan pelanggaran terhadap Kylian Mbappe di kotak terlarang yang berujung penalti, sebelum wasit kemudian membatalkan penalti tersebut setelah melakukan tinjauan VAR.
“Saya tahu itu bukan penalti. Ia (Mbappe) jatuh begitu saja,” pungkasnya.
BACA JUGA:Kalah 1-3 dari Dortmund, Hansi Flick Sebut Barcelona Pantas ke Semifinal
BACA JUGA:Kalah 1-3 dari Dortmund, Hansi Flick Sebut Barcelona Pantas ke Semifinal