Momentum Ramadan, Pemkot Adakan Bukber

Jumat 14-03-2025,13:04 WIB
Reporter : Abote
Editor : Govin

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Momen bulan suci Ramadan dimanfaatkan oleh Pemerintah Kota Pangkalpinang dengan pemberian santunan dan dana hibah kepada beberapa yayasan di Kota Pangkalpinang.

Kegiatan seremonial di Residen Wali Kota Pangkalpinang ini dihadiri oleh Pj Gubernur Babel, Sugito.

BACA JUGA:Penyidikan Kejahatan Korporasi Tata Niaga Timah, Kejagung Sasar PT Surveyor Indonesia

Selaku tuan rumah, Pj Wali Kota Pangkalpinang, Unu Ibnudin menyampaikan terimakasih atas kehadiran sejumlah tamu undangan.

Dia menekankan dalam bulan penuh berkah ini akan kepedulian sosial dan rasa kebersamaan antar umat beragama. 

"Momentum ini kita perkuat tali silaturahmi kita. Semoga bulan Ramadan ini membawa keberkahan bagi kita semua," urai Pj Wako dalam sambutannya.

BACA JUGA:Kekuatan Personal Branding sebagai “Perisai Bertahan” bagi UMKM Bangka Belitung di Era Digital

Sementara, Pj Gubernur, Sugito mengapresiasi kegiatan ini dan menilai bahwa momentum ini dapat memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, pemangku kepentingan, dan masyarakat. 

"Kegiatan rutin seperti ini harus dapat terus berlanjut.

Kita harus memperkuat ukhuwah islamiyah kita dan meningkatkan kesejahteraan di Bangka Belitung," tuturnya.

Kategori :