PENJABAT Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Safrizal ZA melantik dan mengambil sumpah jabatan Yuspian sebagai Penjabat Bupati Belitung.
-------------
PELANTIKAN berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Pemkab Belitung, hari ini Minggu, 31 Desember 2023. Dalam kesempatan itu, juga dilakukan pelantikan Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Belitung.
"Saya Pj Gubernur Provinsi Bangka Belitung mewakili Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia melantik saudara Yuspian sebagai Pj Bupati Belitung," ujar Safrizal.
Safrizal berharap Yuspian dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.(ant/red)