Pelari Nasional Ini Sumbang Emas Pertama Babel di Porwil Riau

Minggu 05-11-2023,11:42 WIB
Reporter : Julian
Editor : Jal

BABELPOS.ID - Robi Syianturi menjadi penyumbang emas pertama untuk kontingen Bangka Belitung (Babel) dalam Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI Riau.

Pelari Nasional yang sering mewakili Indonesia di ajang internasional ini finis pertama dalam nomor lari jarak jauh 10.000 meter putra di Stadion Tuanku Tambusai, Kabupaten Kampar, Riau, pada Minggu, 5 November 2023.

Ribuan penonton memadati stadion, memberikan dukungan luar biasa untuk atlet-atlet yang bertanding. Pelari asal Belitung itu tampil luar biasa untuk tampil sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 31:53:78. 

Dengan semangat juang yang tak kenal lelah, dia mampu mempertahankan posisi terdepan sepanjang lomba. 

Kecepatan dan daya tahan yang dimiliki Robi membuatnya berhasil mengungguli pesaing-pesaingnya, meraih medali emas, dan menorehkan prestasi bersejarah untuk Bangka Belitung.

Sementara satu pelari jarak jauh Babel lainnya, Wandi Agustian harus puas berada di posisi 4 dengan catatan waktu 33:13:204.

BACA JUGA:Porwil Sumatera XI Dibuka, Kontingen Babel Siap Berikan yang Terbaik

BACA JUGA:Dua Pegawai Lapas di Kemenkumham Babel Ikut Porwil XI Sumatera 2023

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepulauan Bangka Belitung Ricky Kurniawan memberikan apresiasi kepada Robi Syianturi yang telah memberikan emas pertama untuk Bangka Belitung. 

"Selamat untuk Robi Syianturi yang telah mendapatkan emas pertama, perdana untuk pertandingan pertama di Porwil Sumatera ke XI di cabang olahraga atletik ini," ujar Ricky Kurniawan. 

Ricky Kurniawan mengaku sangat bangga dan berharap perolehan emas pertama di pertandingan paling awal ini bisa memberikan semangat untuk atlet atlet lain untuk bisa mengharumkan nama Bangka Belitung nanti. 

"Target kita tidak berubah, tetap 3 besar. Dan semoga bisa tercapai. Semoga emas pertama yang diperoleh Bangka Belitung bisa memacu teman-teman lain untuk lebih semangat bertanding nantinya dan bisa membanggakan masyarakat Bangka Belitung," tegasnya. 

BACA JUGA:Kontingen Porwil Babel OTW ke Riau, Ini Targetnya

BACA JUGA:Kades Batu Beriga Support Atlet Sepaktakraw Menuju Porwil Sumatera 2023 di Provinsi Riau

Ricky juga berharap, para atlet asal Bangka Belitung dari berbagai cabang olahraga bisa memberikan prestasi terbaik dan meraih medali untuk Bangka Belitung.

Tags :
Kategori :

Terkait