BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Bimbingan teknis (Bimtek) Sistem Administrasi Kependudukan (SIAK) terpusat diberikan kepada petugas pelayanan administrasi kependudukan di Kabupaten Bangka. Bimtek tersebut ditujukan untuk mewujudkan pelayanan kependudukan yang lebih baik bagi masyarakat.
Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Boy Yandra mengatakan Bimtek SIAK diikuti utusan dari tiap kecamatan di Kabupaten Bangka dan sejumlah pegawai Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Bangka. Sebanyak 100 orang peserta yang mengikuti Bimtek SIAK mendapat pelatihan dari pemateri asal Direktorat PIAK Dirjen Dukcapil, H. Paturi., S.E.
"Kegiatan ini salah satu dari upaya pemerintah Kabupaten Bangka melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dalam mendukung terlaksananya program digitalisasi layanan administrasi kependudukan. Agar memudahkan masyarakat di Kabupaten Bangka mendapatkan layanan Dukcapil yang mudah, murah, kapan saja dan dimana saja," terang Boy Yandra kepada Babel Pos, Sabtu (10/6).
BACA JUGA:Buka Bimtek Relawan SAPA Bangka 2023, Wabup: Bentuk Kepedulian Kepada Perempuan dan Anak
Ia utarakan, dalam implementasi digitalisasi layanan dan dokumen kependudukan nantinya harus memperhatikan dan menjamin keamanan, kerahasiaan, dan ketersediaan aset sistem administrasi kependudukan. Selain itu, harus berpedoman kepada peraturan Menteri Dalam Negeri No.57 tahun 2021 tentang sistem manajemen keamanan informasi administrasi kependudukan.
Ia lanjutkan, dalam hal ini para petugas pelayanan administrasi dan pencatatan sipil maupun petugas PATEN di kecamatan diberi hak akses terhadap aset-aset administrasi kependudukan. Namun wajib menjaga dan melindungi kerahasiaan hak akses.
"Apabila terjadi pelanggaran terhadap hak akses maka kepala dinas Dukcapil dapat mencabut hak akses yang digunakan oleh petugas atau pengguna akses," sebutnya.
BACA JUGA:Permudah Perizinan, Pemkab Bangka Beri Bimtek Berbasis Resiko
Ia lanjutkan, khusus dalam operasional akses SIAK terpusat bertujuan juga agar kualitas pelayanan terhadap masyarakat tetap terjaga, sehingga tujuan untuk membahagiakan masyarakat Bangka Setara dapat tercapai. Salah satu yang jadi penekanan dalam Bimtek SIAK adalah mutu data informasi keluaran dokumen administrasi kependudukan yang sangat ditentukan oleh mutu input.
"Dimana tidak ada program yang menghasilkan keluaran yang sempurna apabila memakai data yang keliru. Maka data dihasilkan harus dari data yang baku dan valid, yang mana data ini dapat dimanfaatkan oleh perencanaan pembangunan, pembangunan demokrasi, pengalokasian anggaran, penegakan hukum dan pencegahan kriminal," pungkasnya.(*)
BACA JUGA:Perangkat Desa Se Bangka Bimtek Aplikasi Siskeudes Terbaru Versi 2.05