BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Dirut PT Bakti Timah Medika (BTM) dr. Otto Berhen Kawanda menyampaikan, di momentum hari jadi perusahaan menjadi komitmen pihaknya untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Bangka Belitung (Babel).
"Tentu di usia ke-8 ini banyak harapan, baik dari pemegang saham, perusahaan, karyawan bahkan stakeholder masyarakat yang kita layani harus dipenuhi dengan baik," ujarnya di sela-sela kegiatan perayaan HUT ke-8 PT BTM yang digelar di halaman gedung lama Rumah Sakit Bakti Timah (RSBT) Pangkalpinang, Minggu (18/12).
Ke depan, diungkapkan Otto, dalam sisi pelayanan pihaknya berharap tetap selalu ada ruang pengembangan, disamping peningkatan pengetahuan dan keterampilan yang menjadi suatu kewajiban yang dimiliki perusahaan. "Karena memang kami ingin selalu optimal untuk melayani masyarakat," ungkap dia.
BACA JUGA:PT BTM Sambut HUT ke-8 dengan Peduli Sehat, Pengobatan Gratis bagi Masyarakat Tempilang
Sebagai "tulang punggung" layanan kesehatan di Babel, pihaknya tentu tidak menutup diri untuk mendapat saran dan masukan, serta doa yang baik sehingga PT BTM group tetap menjadi pilihan utama masyarakat.
"Kenapa saya sebut tulang punggung, karena fasilitas kesehatan BTM group dapat dibilang paling banyak yang dikunjungi masyarakat dalam kurun waktu 2021. Mudah-mudahan juga di tahun ini dan 2023 tetap menjadi pilihan utama masyarakat Babel," harapnya.
Sebelumnya perayaan peringatan HUT ini telah melalui banyak rangkaian kegiatan sosial, dan Minggu kemarin memasuki puncaknya. Kendati hujan, semangat ratusan karyawan beserta keluarga tetap setia berkumpul dalam memeriahkan perayaan hari lahir perusahaan bertempat di halaman gedung RSBT Pangkalpinang.
BACA JUGA:PT BTM Serahkan Bantuan Perlindungan Kerja ke PKL
Kendati agenda jalan sehat terkendala cuaca, para karyawan tetap bergembira. Antusias menunggu diumumkannya nominasi penghargaan karyawan terbaik, hingga hadiah menarik lainnya. Perayaan HUT PT BTM sendiri diawali dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Direktur Umum PT BTM dr. Otto Berhen Kawanda yang diberikan pertama kepada Komisaris Utama perusahaan, Muhammad Rizki.
Didampingi Ketua Panitia kegiatan David Iskandar, Otto menuturkan, rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan pihaknya diantara lain senam sehat, penyuluhan kesehatan kepada masyarakat serta pemeriksaan/pengobatan gratis di Desa Tempilang. "Dan animo masyarakat menyambut kegiatan kita sangat baik, antusia," katanya.
Hanya berhubung cuaca hujan, lanjut Otto jalan sehatnya tidak jadi dilaksanakan di unit Pangkalpinang. Tapi di unit rumah sakit/klinik lainnya dibawah naungan PT BTM (IHC), kegiatan yang sama tetap berjalan seperti di Tanjungpandang Belitung, Kundur Karimun, di Muntok dilaksnakan Senam Sehat bersama.
"Ada juga penghargaan karyawan terbaik dengan layanan optimal di unit masing-masingnya. Ini tentu sebuah apresiasi dari perusahaan, sehingga mendorong dan motiviasi karyawan lainnya untuk berlomba-lomba memberikan layanan optimal kepada pasien, dgn pelayanan pasien senang, hingga pulih kembali kesehatannya," imbuhnya.
BACA JUGA:Peduli Sehat, PT BTM Terjunkan Tim Kesehatan ke Desa Pejem
Diketahui selain Peduli Sehat dalam memperingati HUT ke-8 ini, PT BTM di sepanjang bulan Desember akan membuat beberapa kegiatan juga berupa Edukasi dan Promosi baik berupa seminar atau paket pelayanan di setiap Unit usahanya, yaitu RS Bakti Timah Pangkalpinang, RS Medika Stannia Sungailiat, RS Bakti Timah Muntok, RS Bakti Timah Karimun dan empat Klinik Utama Bakti Timah serta empat Klinik Pratama Bakti Timah.(**)