MKKS Bangka Barat Belajar ke Sekolah di Bandar Lampung

Selasa 04-10-2022,09:06 WIB
Reporter : Cahyo
Editor : Jal

BABELPOS.ID - KELOMPOK Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kabupaten Bangka Barat (Babar) menggelar kegiatan studi banding ke SMP Negeri 2 Bandar Lampung pada 3-4 Oktober 2022.

Kegiatan dalam rangka menjalin silaturahmi dan pembelajaran bagi MKKS Bangka Barat.

Dipilihnya SMPN 2 Bandar Lampung karena menjadi sekolah rujukan studi banding.

"Kegiatan ini adalah agenda tahunan dari MKKS Kabupaten Bangka Barat untuk belajar dan menggali pengetahuan tentang manajemen sekolah dengan sekolah-sekolah rujukan agar dapat mengimbaskan ke sekolah di Bangka Barat," ujar Ketua MKKS Bangka Barat, Edwin Agustin, M.Pd lewat siaran pers kepada Babel Pos, Senin (3/10).

BACA JUGA:Hampir 60 Persen SDMK di Babar Telah Divaksin Dosis 4

Dikatakan Edwin, dalam studi banding MKKS ini, pihaknya didampingi Kepala Dinas Bangka Barat yang diwakili oleh Pengawas Satuan Pendidikan, Ridwan, S.Pd.

Ridwan menyambut baik kegiatan ini berpesan agar para kepala sekolah untuk mengambil pelajaran dari kunjungan ini.

"Silahkan mengeksplorasi dan menggali ilmu di SMPN 2 Bandar Lampung selaku tempat tujuan," ungkapnya.

BACA JUGA:Atasi Blank Spot, Pemkab Babar Cover Dengan Jaringan Internet

Kepala Disdikbud Bandar Lampung, Eka Adriana, S.Pd, mengatakan kegiatan ini sangatlah baik untuk saling berbagi praktik baik, dan ia juga memotivasi kepala sekolah SMP dan SD se kota Bandar Lampung yang hadir saat itu untuk siap melakukan kunjungan balik ke Bangka barat.(**)

Kategori :