Refleksi Hari Kesaktian Pancasila, Rudianto Tjen Ajak Kawula Muda Melek Teknologi

Minggu 02-10-2022,22:17 WIB
Reporter : Rel
Editor : Jal

BABELPOS.ID - Anggota Komisi I DPR RI, Ir. Rudianto Tjen mengajak seluruh generasi muda tanah air, khususnya di Provinsi Bangka Belitung (Babel) bisa memanfaatkan kecanggihan teknologi dalam menyebarluaskan nilai-nilai dan semangat Pancasila. Bahkan, politisi PDI Perjuangan itu berharap pemuda bisa menjadi pelopor dalam merawat persatuan dan kesatuan NKRI.

BACA JUGA:Rudianto Tjen Ajak Pemuda Batak Bersatu Babel Sinergi Bangun Kemajuan Daerah

Pasalnya, founding father terdahulu bisa menyatukan Indonesia dengan kondisi teknologi yang seadanya. Oleh karena itu, Rudi berharap bahwa kecanggihan teknologi saat ini harus benar-benar dijadikan sebagai peluang dan kesempatan untuk terus menyatukan bangsa dan negara.

BACA JUGA:Warga Air Saga Doakan Rudianto Tjen Tetap Jadi Wakil Rakyat yang Amanah

"Di zaman canggih ini, dengan kemudahan-kemudahan untuk mensosialisasikan sesuatu untuk bangsa dan negara. Pemuda kita harapkan dapat tampil ke depan menjadi pelopor dalam membumikan Pancasila lebih mengakar lg di tengah-tengah masyarakat," kata Rudi, Sabtu (1/10/2022).

BACA JUGA:Dikunjungi Ratusan Pelajar Babel di DPR RI, Rudianto Tjen Bangga: Teruslah Belajar dan Berkarya

Bahkan, Rudi mengatakan kawula muda dapat menjadi benteng dari arus globalisasi yang dapat merusak nilai-nilai luhur bangsa dan negara kita. Justru dengan peluang teknologi ini, diharapkan Rudi, menjadi cara bagi masyarakat, khususnya kawula muda untuk membesarkan dan memajukan bangsa dan negara Republik Indonesia.

BACA JUGA:Rudianto Tjen Ajak Warga Babel Terus Implementasi Nilai 4 Pilar Kebangsaan

"Temen-temen muda ini kan generasi penerus bangsa, saya pikir ini pun harus dipahami pemuda-pemuda untuk terus membawa bangsa kita ini kedepan yang lebih besar, lebih maju, dan lebih sejahtera lagi," harap legislator yang sudah empat periode di DPR RI itu.

BACA JUGA:Rudianto Tjen Pastikan Program Partai Sesuai Aspirasi dan Kebutuhan Rakyat

Masih dalam suasana memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada setiap 1 Oktober, Rudi mengajak seluruh masyarakat terus menjadikan Pancasila sebagai pondasi yang teguh dalam menjaga keutuhan NKRI kedepannya.

BACA JUGA:Rudianto Tjen Ingin Program Kerakyatan PDIP Terus Dirasakan Manfaatnya Bagi Warga

"Hari itu kan mengingatkan kita semua pada peristiwa kelam 30 September, itu sejarah, tapi kan kita terus menatap ke depan bahwa kita harapkan bahwa Pancasila ini terus menjadi pemersatu bangsa kita di negara ini, dan saya pikir ini memang sebagai ideologi yang kita jadikan patokan untuk memajukan bangsa dan negara ini," kata Rudi.

BACA JUGA:HUT ke-265 Pangkalpinang, Rudianto Tjen: Teruslah Jadi Kota Kebanggaan Masyarakat

Lanjut Rudi menambahkan bahwa saat ini banyak pemahaman-pemahaman yang sengaja digencarkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk memecahbelah persatuan bangsa. 

Kategori :