BABELPOS.ID, KOBA- Sebanyak 135 santri dari 8 Ponpes di Bangka Tengah (Bateng) mengikuti Pekan Olahraga dan Seni Antar Pondok Pesantren Daerah (POSPEDA) IX 2022 Cabang Olahraga dan Seni tingkat Kabupaten Bangka Tengah.
Pembukaan POSPEDA) IX Tahun 2022 digelar di Pondok Pesantren AL-Muhajirin Koba, pada Jumat (19/08/2022) yang dihadiri Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Camat Koba, Kepala Kantor Kemenag, Ketua FKPP, dan pimpinan Pondok Pesantren AL Muhajirin Koba dan tamu undangan lainnya.
Kegiatan ini memperlombakan 2 cabang seni yaitu Kaligrafi Islami dan Pidato 3 bahasa (bahasa Indonesia, Arab dan Inggris) dan untuk cabang Olahraga juga memperlombakan 2 Cabang, yaitu atletik dan pencak silat.
Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Bangka Tengah, Wahyu Nurakhman mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya ajang ini.
“Ajang POSPEDA ini merupakan wujud dari kebersamaan pesantren dan menuju pesantren yang semakin mandiri keberadaanya, mencari bibit unggul santri yang berprestasi baik di tingkat kabupaten, provinsi dan bahkan nasional,” ujarnya.
Kata Wahyu, Pemerintah daerah akan terus berusaha untuk memperhatikan pesantren seperti lembaga pendidikan lain. Ini dimaksudkan untuk peningkatkan umum, seni budaya, dan olahraga sehingga mencetak santri dengan agama yang baik dan teknologi yang mumpuni.
Ia juga erpesan kepada para peserta POSPEDA IX untuk bertanding dengan sportif dan sungguh-sungguh.
"Pesan saya untuk seluruh para peserta, agar dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan semaksimal mungkin untuk meraih prestasi sesuai bakatnya, dari sinilah akan lahir bibit-bibit unggul yang berkompeten di bidang olahraga dan seni," tuturnya.
"POSPEDA ini adalah ajang untuk mencari bibit-bibit unggul para santri. Saya harap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara sportif, jujur dan displin. Dan semoga kegiatan ini dapat terpilih santri berprestasi sehingga POSPEDA ini dapat naik ke jenjang yang lebih tinggi,” imbuhnya. (sak/ynd).