"Ada juga dari keluarga pak Mie Go dan juga gabungan dari pejabat Pemkot Pangkalpinang. Satu dari hamba Allah yang dititipkan di Pemkot Pangkalpinang," ujarnya.
Lebih jauh, pemotongan kurban hari ini ditargetkan selesai sebelum Dzuhur dan siap untuk didistribusikan dengan start pembagian jam 14.00.
Adapun panitia penyelenggara berasal dari beberapa unsur, yaitu dari Bagian Kesra, Bagian Umum, DMI Kota Pangkalpinang, MUI Kota Pangkalpinang dan pimpinan Syiar Sembelih Raudhatul Jannah, H. Yusril.
"Terkait distribusi kami sudah berkomunikasi intens dengan yang berkurban, amanah mereka yang dititipkan ke kita.
Rencananya untuk pasukan kuning, pasukan Satgas Smile kita, kemudian kawan-kawan dari Bakeuda juga ada, PSM kemudian TKSK dan Tagana, kurang lebih berjumlah 422 orang," tutupnya.(**)