Dit Intelkam Polda Babel-HMI Bagi Masker dan Sembako

Jumat 26-03-2021,23:38 WIB
Editor : babelpos

PANGKALPINANG - Dit Intelkam Polda Babel kembali bersinergi dengan himpunan mahasiswa dalam kegiatan pembagian sembako dan masker. Kegiatan kali ini, digelar pada Jumat (26/3) pagi sekitar pukul 07.25 di sejumlah titik di Kota Pangkalpinang. Kegiatan bakti sosial dalam bentuk pembagian sembako dan masker dengan sasaran masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kota Pangkalpinang bersama kelompok ormas HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) (DIPO) cabang Bangka Belitung. Secara door to door pihak kepolisian bersama mahasiswa memberikan bantuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan membangkitkan perekonomian masyarakat. Sebanyak 60 paket sembako dan 1000 lembar disebar dalam kegiatan tersebut. \"Kami apresiasi kerjasama dengan Dit Intelkam dalam kegiatan bakti sosial ini. Semoga masyarakat lebih sadar penggunaan masker dan terbantu dengan paket sembako yang disalurkan ini,\" jelas Ketua HMI DIPO Cabang Babel, Riski Khulafahu. Mereka menyasar ke beberapa wilayah seperti di Gabek 2 Pangkalbalam, Pasar Rumput Pangkalbalam, Pasar Kerabut, Pasar Higienis Bes Cinema dan masyarakat seputaran Gabek. Pihak HMI berharap ada kerjasama lagi dengan pihak kepolisian dalam kegiatan yang lain menyentuh masyarakat. \"Terimakasih banyak Direktorat Intelkam Polda Babel bekerjasama dengan HMI Babel telah membagikan sembako dan master dalam pandemi Covid-19 ke masyarakat Babel. Semoga dapat membantu masyarakat dalam mencegah Covid-19 dan membantu masyarakat terdampak yakin usaha sampai,\" tutupnya.(tob)

Tags :
Kategori :

Terkait