Molen Bergerak, Mendaftar ke Partai Gerindra

Molen Bergerak, Mendaftar ke Partai Gerindra

Molen saat mendaftar di Partai Gerindra. --Foto: ist

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Langkah senyap dibuat Maulan Aklil jelang Pilkada ulang Kota Pangkalpinang. Diam-diam Wali Kota periode 2018-2023 itu mendaftar ke Partai Gerindra. Hanya didampingi beberapa orang timnya, Molen -sapaanya- mengambil formulir di sekretariat Partai Gerindra Pangkalpinang pada Rabu (30/4). 

Pendaftaran ini hanya selang satu hari setelah massa yang mengatasnamakan Molen Fans Club menggelar aksi "Kita Butuh Molen" di titik Nol Pangkalpinang, Selasa (29/4).

Molen mengambil formulir pendaftaran calon Walikota dan langsung mengembalikan formulir di hari terakhir penutupan penjaringan Gerindra paslda 30 April 2025.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Pangkalpinang, Bangun Jaya mengatakan hingga saat ini ada 13 orang yang mendaftar. Setelah ini tim 7 akan menyeleksi dan menyaring seluruh pendaftar yang mendaftar untuk Pilkada Ulang Kota Pangkalpinang.

"Setelah tim 7 menyeleksi seluruh pendaftar, kami akan mengundang kembali bakal calon walikota dan wakil walikota terkait kesiapan untuk maju Pilwako ulang 2025 melalui partai Gerindra," ujarnya.

BACA JUGA:Molen Fans Club Gelar Aksi di Tugu Nol Kilometer, Desak Maulan Aklil Kembali Maju di Pilkada Pangkalpinang

BACA JUGA:Pilkada Pangkalpinang, Demokrat Usung Sosok Pengusaha Jakarta

Setelah itu, lanjut Bangun Jaya, ia juga akan menjalankan instruksi partai untuk menyerahkan dan mengajukan bakal calon yang akan didorong ke DPP.

"Kami di sini hanya menjalankan instruksi partai, siapapun orangnya yang diberikan Rekom sekaligus SK dari DPP, Siapapun orangnya berarti itu lah yang harus kami dukung," jelasnya.

Ia menambahkan DPC Partai Gerindra Pangkalpinang akan menutup penjaringan bakal calon walikota dan wakil walikota hari ini sampai pukul 12 malam nanti, untuk itu kami akan menunggu hingga nanti malam bagi yang ingin mengambil formulir sekaligus mengembalikan formulir.

"Kami berharap pilkada ulang Pangkalpinang 2025 dapat berjalan dengan sukses dan kondusif. Kami akan menutup penjaringan bakal calon walikota dan wakil walikota hingga pukul 12 nanti malam," pungkasnya.

BACA JUGA:Budi RRI Kembalikan Formulir ke Nasdem, Siap Maju Pilkada Pangkalpinang Ulang 2025

BACA JUGA:Mantapkan Maju Pilkada Bangka, Adik Mantan Bupati Yusroni Yazid Daftar ke Nasdem

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: