Apple Siapkan iPhone 17 Ultra

Apple Siapkan iPhone 17 Ultra

Iphone 16 Pro Max--Foto: ist

BABELPOS.ID - Apple tengah bersiap meluncurkan ponsel baru iPhone 17 Ultra yang diyakini bakal berlangsung pada tahun ini.

Penyematan seri Ultra pada nama belakangnya merupakan pengganti dari versi Pro Max yang sudah pernah ada pada produk iPhone sebelumnya. Hal ini sudah santer terdengar di sela-sela peluncuran iPhone 15 dan juga 16 Series beberapa waktu yang lalu.

GSM Arena pada Minggu (16/3) mengabarkan klaim tersebut berasal dari analisis pasar rantai pasokan yang menunjukkan bahwa Apple tengah bersiap meluncurkan ponsel dengan fitur perangkat keras baru.

Misalnya, Ultra kemungkinan akan mengadopsi fitur-fitur yang lebih hebat seperti salah satunya adalah Dynamic Island yang lebih kecil.

BACA JUGA:Canggih tapi Ekonomis! Harga iPhone 16e Rp9 Jutaan

BACA JUGA:iPhone 16e Resmi Dijual, Spek Mewah, Harga Istimewa

Laporan tersebut juga menunjukkan bahwa Ultra akan menjadi satu-satunya yang mengadopsi sistem pendingin ruang uap, dan akan memiliki baterai yang lebih besar daripada Pro Max yang sudah ada pada tahun lalu.

Dengan berbagai kemungkinan yang bakal ditanamkan pada ponsel pintar ini, versi Ultra ini mengklaim bahwa ponsel akan memiliki ukuran yang lebih tebal dan besar.

Apple telah menggunakan sebutan Ultra untuk beberapa produknya, seperti Apple Watch Ultra atau chip M3 Ultra.

Dengan menawarkan iPhone Ultra melalui peningkatan perangkat keras yang substansial, ini memberikan Apple keleluasaan untuk menaikkan harga ponsel dan berpotensi meningkatkan margin keuntungan juga untuk perusahaan.

BACA JUGA:Kabar Terbaru iPhone 17, Ada Peningkatan Kualitas Layar

BACA JUGA:Dilengkapi Apple Intelligence, Segini Harga iPhone 16 Pro dan Pro Max

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antara