Perputaran Uang Kolaborasi Bazar UMKM Polresta Pangkalpinang dan PSHT Tembus Rp 1 M

Perputaran Uang Kolaborasi Bazar UMKM Polresta Pangkalpinang dan PSHT Tembus Rp 1 M

Bazar Kebangkitan UMKM --

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Polresta Pangkalpinang melalui Kasat Intelkam, AKP Yosyua Surya Admaja, resmi menutup Bazar Kebangkitan UMKM, Kolaborasi antara Polresta Pangkalpinang dan PSHT (Persaudaraan Setia Hati Terate) Cabang Pangkalpinang.  (22/12).

Dikatakan oleh Yosyua Surya bazar yang berlangsung di Taman Merdeka sukses memberikan dampak positif kepada pelaku UMKM.

Sehingga dapat  meningkatkan perekonomian di tengah gelombang krisis saat ini.

BACA JUGA:Sinergi Honda Babel Terima Penghargaan Atas Kontribusi Kegiatan Bazar Kebangkitan UMKM

Peningkatan tersebut terlihat dari adanya perputaran uang selama bazar 4  hari.

Dimana disebutkanya  lebih dari Rp 1  miliar.

"Tidak murni kegiatan ekonomi juga, kegiatan kita balut dengan kegiatan sosial.

Mulai dari santunan anak yatim, santunan fakir miskin, santunan pedagang kaki lima kurang mampu," katanya.

BACA JUGA:Liverpool Vs Tottenham 6-3, Ini Komentar Kedua Pelatih

Ada juga bazar sembako murah senilai 80 juta, pembagian bibit tanaman gratis kepada masyarakat," tambahnya dengan didampingi ketua PSHT Cabang Kota Pangkalpinang,  Muryanto dan ketua panitia Romandhona Setyawan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: