Berkonvoi ke KPU Daftar Pilkada Basel, Riza Ajak Lanjutkan Kolaborasi Melayani Rakyat

Berkonvoi ke KPU Daftar Pilkada Basel, Riza Ajak Lanjutkan Kolaborasi Melayani Rakyat

Riza-Debby didampingi pengurus partai koalisi memberikan sambutan saat pendaftaran di KPU Basel. --Foto: Ilham

BABELPOS.ID, TOBOALI - Dengan diantar pengurus 11 partai politik, simpatisan, relawan dan tim pemenangan yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bangka Selatan Bersatu (KRBSB), pasangan Calon Kepala Daerah (Cakada) Riza Herdavid dan Debby Vita Dewi resmi mendaftarkan diri ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangka Selatan (Basel).

Dalam kesempatan tersebut Riza Herdavid mengatakan, warna-warni yang mengiringi pendaftaran mereka terlihat sangat kompak dan solid namun tetap sederhana.

"Kolaborasi yang indah ini KPU menerima pendaftaran Riza-Debby sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Basel," sebutnya, Rabu (28/08).

BACA JUGA:Daftar ke KPU Babel, Pasangan Berdaya Mohon Restu

BACA JUGA:Kejutan! Partai Gerindra Susul 10 Partai Lain Dukung Riza-Debby, Pilkada Basel Lawan Kotak Kosong

"Kesederhanaan itu melambangkan bagaimana kita bekerja pro rakyat, menjadi pelayan buat rakyat dan oleh sebab itu kami 11 partai politik sepakat, mari kita ciptakan sebuah kesederhanaan untuk membangun Kabupaten Basel menjadi lebih baik lagi," tambahnya.

Sementara itu, Ketua KPU Basel Muhidin mengungkapkan, tepat dihari kedua ini ada satu Paslon yang mendaftarkan ke KPU Basel untuk mengikuti kontestasi Cakada.

"Tepat pukul 10.00 Wib Paslon ini mendaftar ke KPU Basel dan kita terima dengan baik berkas - berkas mereka," ucapnya.

Disebutkannya, pihaknya juga melakukan pengecekan syarat pencalonan dan syarat calon melalui verifikasi di Sistem Informasi Calon (Silon) semuanya sudah lengkap dan diterima.

Berkas-berkas persyaratan ini nantinya akan dilakukan pengecekan ulang kembali yang sudah ada jadwal maupun mengikuti l tahapan regulasinya, apakah ada perbaikan atau sudah dinyatakan lengkap tanpa perbaikan.

"Nanti kita akan melakukan verifikasi berkas Paslon tersebut, yang dijadwalkan dari 29 September hingga 4 Agustus 2024," pungkasnya.

BACA JUGA:Deklarasi Tim Pemenangan 11 Parpol, Ini Harapan Riza - Debby

BACA JUGA:Demokrat Susul 8 Partai, Berikan Rekomendasi ke Pasangan Riza - Debby

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: