Deklarasi Tim Pemenangan 11 Parpol, Ini Harapan Riza - Debby
Deklarasi Tim Pemenangan Riza-Debby --Foto: Ilham
BABELPOS.ID, TOBOALI - Pasangan Calon Kepala Daerah (Cakada) Riza Herdavid - Debby Vita Dewi resmi membentuk tim pemenangan yang melibatkan para ketua DPC/DPD Partai politik pendukungnya.
Pembentukan tim pemenangan yang berlangsung di Sekretariat bersama kota Toboali, ini menandai komitmen kuat berbagai partai politik untuk bersatu mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati petahana tersebut.
Riza Herdavid mengungkapkan, rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang hadir dan mendukung pencalonannya kembali.
"Terima kasih atas dukungannya, saya turut menyampaikan permohonan maaf atas program-program yang belum terealisasi selama masa jabatannya yang telah berjalan 3 tahun 8 bulan," sebutnya, Selasa (27/08).
BACA JUGA:Kejutan! Partai Gerindra Susul 10 Partai Lain Dukung Riza-Debby, Pilkada Basel Lawan Kotak Kosong
BACA JUGA:Riza-Debby Siapkan Tim Pemenangan
Dikatakannya, dalam waktu 3 tahun 8 bulan ini menjadi waktu yang singkat dalam mewujudkan sebuah perubahan besar di Kabupaten Basel. Apalagi sempat terkendala adanya Covid-19 yang membuat ia harus bekerja keras agar program - program bisa berjalan.
"Niat saya tulus ingin menjadi pemimpin yang amanah. Mari kita bangun Kabupaten Basel bersama, dan perjuangkan hak-hak rakyat kita," ucapnya.
Sementara itu, Debby Vita Dewi menyebutkan, kehadiran banyak partai politik dalam mendukung pencalonan mereka ibarat pelangi yang indah, menggambarkan keragaman yang ada di Kabupaten Basel.
"Kita bangun Basel yang sejahtera dan maju bersama, dengan keanekaragaman sebagai kekuatan kita," tuturnya.
"Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, dan siap melanjutkan perjuangan ini, membawa Basel menuju kesejahteraan serta kemajuan," imbuh Debby.
BACA JUGA:Demokrat Susul 8 Partai, Berikan Rekomendasi ke Pasangan Riza - Debby
BACA JUGA:Siapa Lawan Riza-Debby di Basel? Kotak Kosong atau Harwendro-Nursyamsu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: