Infinix GT 20 Pro Segera Meluncur, Spesifikasinya Wow

Infinix GT 20 Pro Segera Meluncur, Spesifikasinya Wow

Infinix GT 20 Pro--Foto: ist

BABELPOS.ID - Infinix semakin dekat merilis generasi terbaru dari GT series mereka yaitu Infinix GT 20 Pro.

Menurut laporan GSM Arena, Jumat, ponsel pintar ini bakal debut secara global lewat perilisannya di Arab Saudi pada pekan depan.

Bocoran terbaru mengenai spesifikasi hingga tampilan Infinix GT 20 Pro datang dari Zion Anvin lewat akun X-nya @ZionsAnvin yang kerap memberikan bocoran yang meyakinkan menjelang perilisan gawai-gawai.

Dalam bocoran itu terlihat tidak ada perubahan yang banyak dilakukan oleh Infinix GT 20 Pro karena nampak mirip dengan Infinix GT 10 Pro.

Lalu untuk bocoran spesifikasi diketahui memiliki layar sentuh AMOLED yang mendukung resolusi FHD+ dan refresh rate 144 Hz dengan ukuran 6,78 inci.

BACA JUGA:Infinix Hot 40i dan Hot 40 Pro Masuk Indonesia, Cek Spesifikasi dan Harganya

BACA JUGA:Jelang Peluncuran, Spesifikasi Infinix Smart 8 HD Terungkap

Dari sisi dapur pacu, ponsel ini bakal ditenagai chip dari Mediatek yaitu Dimensity 8200 Ultimate SoC dan dilengkapi prosesor Visual Pixelworks X5 Turbo.

Untuk memori, Infinix GT 20 Pro bakal hadir dengan dua pilihan RAM 8GB dan 12 GB, sementara untuk memori internalnya hanya hadir dalam satu pilihan yaitu 256GB.

Untuk kamera, ponsel pintar ini mengusung kamera utama 108 MP dengan dua tambahan kamera pendukung masing-masing berukuran 2 MP yang mungkin terdiri dari depth lens serta macro lens. Pada kamera depan ponsel ini mengusung kamera berukuran 32 MP.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan sertifikasi IP54 untuk ketahanan debu dan percikan.

BACA JUGA:Infinix Zero 30 dan Zero 30 5G, Spesifikasi Tinggi Dengan Harga Miring, Cek Sekarang !

BACA JUGA:Infinix Zero 30 dan Zero 30 5G Sudah Tersedia di Indonesia, Ini Spek dan Harganya

Sementara dari sisi audio, ponsel pintar ini bakal memiliki pengeras suara ganda bermerek JBL.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antara