Setan Merah Kembalikan Requilon ke Hotspur

Setan Merah Kembalikan Requilon ke Hotspur

Sergio Reguilon--(ist)

BABELPOS.ID - Masa peminjaman bek sayap Sergio Requilon dipercepat. Manchester United (MU) memutuskan mengembalikan sang pemain ke klub asalnya Tottenham Hotspur. 

Pakar transfer Fabrizio Romano, mengungkapkan MU telah mengaktifkan sebuah klausul agar masa pinjaman Reguilon dipangkas.

"Man United mengaktifkan break clause untuk memulangkan Sergio Reguilon ke Tottenham, kesepakatan bersama telah dicapai seluruh pihak karena ia ingin bermain dan tidak ada tempat di United," tulis Romano pada akun resmi X-nya pada Selasa (2/1).

 BACA JUGA:Setan Merah di Ujung Tanduk, Ini Alasan Pelatih Ten Hag

BACA JUGA:Tak Ada Alasan! Setan Merah Wajib Menang Malam Ini

Bek sayap asal Spanyol itu tiba di kandang Setan Merah pada bursa transfer musim panas 2023 dan telah mencatatkan 11 penampilan untuk The Red Devils.

Pemain berusia 27 tahun itu diboyong Ten Hag sebagai pembelian darurat karena Luke Shaw dan Tyrell Malacia cedera. Shaw sendiri telah kembali bermain, sedangkan Malacia diperkirakan pulih pada bulan Januari.

BACA JUGA:Laga Emosional Hojlund, Setan Merah Wajib Menang

BACA JUGA:Kenapa Altay Bayindir Belum Dimainkan Setan Merah?

Reguilon semakin tidak mendapatkan tempat di tim setelah Ten Hag lebih memilih untuk memainkan Diogo Dalot, yang merupakan bek sayap kanan, di posisi bek sayap kiri.

Selain memulangkan Reguilon, MU telah meminjamkan Donny van de Beek ke Eintracht Frankfurt hingga akhir musim. Klub Liga Premier Inggris itu juga siap melepaskan Jadon Sancho, yang telah "diasingkan" oleh Ten Hag dari skuat MU sejak September 2023.(*)

BACA JUGA:Kandang Setan Merah Tak Lagi Anker, Ten Hag Frustasi

BACA JUGA:Amrabat Berikan Segalanya untuk Setan Merah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antara