Latih Ribuan Nasabah Bangka, Bupati Mulkan Puji Peran PNM Mekaar Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Bupati Bangka Mulkan menerima plakat dari Kepala Cabang PNM Babel Daniel Silitonga.--Yudi
Bekerjasama dengan holding ultra mikro BRI dan Pegadaian, PNM Cabang Babel juga memberi kemudahan untuk para nasabah berinvestasi karena para nasabah akan mendapat tabungan Simpedes UMI dari BRI dan dapat berinvestasi di Pegadaian.
"Disini kita mengajarkan para nasabah agar menguasai pasar digital dan mengarahkan mereka untuk bisa mengikuti perkembangan digital saat ini serta belajar menyisihkan hasil usahanya dengan berinvestasi di Pegadaian," ujarnya.
BACA JUGA:Aktif Berdayakan UMKM, BRI Kembali Selenggarakan Program Inovatif ‘Pengusaha Muda BRILiaN 2023’
Lebih lanjut dijelaskan Daniel, PNM telah menyalurkan bantuan permodalan usaha bagi pelaku usaha ultra mikro di Babel hingga Rp248 miliar.
"Terhitung dari Juni 2019 sampai dengan sekarang, PNM Mekaar berhasil menyalurkan bantuan permodalan untuk pelaku usaha ultra mikro sebesar Rp248 miliar dari 71 ribu nasabah," terangnya.
Ratusan miliar bantuan finansial usaha tersebut disalurkan secara bertahap mulai Rp3 juta sampai Rp15 juta. Bantuan kembali dapat diterima oleh nasabah jika pinjaman permodalan awal tidak mengalami tunggakan dalam pembayaran.
"Kalau nasabah lancar mengangsur pinjaman, modal usaha pada siklus berikutnya dapat dinaikkan sesuai dengan kebutuhan," kata dia.
BACA JUGA:Pesta Rakyat Simpedes: Kerap Ikut Pameran BRI, UMKM Kripik ‘So Kressh’ Punya Ribuan Re-Seller
Ditegaskan Daniel, PNM berkomitmen tidak hanya mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui usaha ultra mikro, namun juga membantu pemerintah daerah mengurangi pengangguran.
"Saya berharap pelaku ultra mikro yang umumnya dikembangkan oleh ibu-ibu pra sejahtera kedepannya semakin berkembang menjadi usaha lebih besar sehingga kehidupan masyarakat menjadi lebih sejahtera," jelasnya.
Dilihat dari minat masyarakat menyerap permodalan dari program PNM Mekaar terbilang cukup besar, Daniel menargetkan sampai akhir tahun 2023 jumlah nasabah PNM Mekaar bisa mencapai 74 ribu.
"Saya optimistis target tersebut mampu tercapai karena grafik peningkatan jumlah nasabah rata-rata sebanyak seribu nasabah setiap bulan," pungkasnya. (*)
BACA JUGA:Wujudkan UMKM Kriya Unggul Demi Indonesia Maju, BRI Dukung Pameran Kriyanusa 2023
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: