Piala Bergilir Porprov VI Dibawa Pulang Bangka Tengah

Piala Bergilir Porprov VI Dibawa Pulang Bangka Tengah

--

MENTOK - Kontingen Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) ditetapkan sebagai juara umum Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Kepulauan Bangka Belitung 2023 di Kabupaten Bangka Barat (Babar) yang diadakan dari tanggal 12 hingga 31 Agustus. 

Bateng berhasil mengumpulkan 169 medali dengan rincian 71 emas, 51 perak dan 47 perunggu. Sedangkan peringkat kedua diraih Babar dengan total medali 150 medali dengan rincian 58 emas, 29 perak dan 63 perunggu. 

Peringkat ketiga diraih Kabupaten Bangka dengan total medali 155 medali dengan rincian 56 emas, 46 perak dan 53 perunggu.

Peringkat keempat diraih ibu kota Provinsi Kep Babel yakni Kota Pangkalpinang dengan total 188 medali dengan rincian 52 emas, 59 perak dan 77 perunggu. Kabupaten Belitung Timur (Beltim) di posisi kelima dengan total 143 medali dengan total 30 emas, 48 perak dan 65 perunggu.

Kabupaten Belitung di posisi keenam dengan total 227 medali dengan rincian 19 emas, 34 perak dan 74 perunggu. Kabupaten Bangka Selatan (Basel) di posisi terakhir yakni ketujuh dengan total 88 medali dengan rincian 14 emas, 31 perak dan 43 perunggu. Total medali yang sudah diperebutkan 1020 medali dengan rincian 300 emas, 298 perak dan 422 perunggu.

Porprov VI ditutup Pj Gubernur Kep Babel Suganda Pandapotan Pasaribu diwakili Asisten I Yunan Helmi dilapangan Gelora Mentok Kamis (31/8/2023) pukul 8 malam. Sebelum ditutup Ketua Panitia Besar Porprov VI Bong Ming Ming menyampaikan laporannya. Penutupan dihadiri Forkopimda Provinsi dan Kabupaten, anggota DPR RI, anggota DPD RI serta undangan.

Sementara Bupati H Sukirman menyapa ribuan masyarakat lewat lagu berjudul Rungkad yang dipopulerkan Happy Asmara dan Vicky Prasetyo. Sukirman juga berduet dengan Yendri KDI dengan membawa lagu Anak Kampung. Penutupan juga menghadirkan Cinda Lida dan Wali Band kemudian dilanjutkan penyerahan juara umum dan piala bergilir.

Dalam sambutannya Pj Gubernur mengucapkan terima kasih kepada tuan rumah Kabupaten Babar dan semua pihak yang terlibat sehingga acara berjalan sukses dan berjalan lancar. Pemprov sendiri memberi perhatian khusus terhadap pembangunan sarana olahraga.

Masih dikatakannya, pada perhelatan Porprov merupakan ajang mencari bibit atlet untuk ketingkat nasional dan internasional."Semua yang bertanding merupakan atlet terbaik mewakili daerah masing dan pada Porprov ini terpilihan yang berprestasi sehingga dapat mempersiapkan diri untuk ketingkat lebih tinggi,"harapnya.

Ketua Umum KONI Provinsi Kep Babel Ricky Kurniawan mengapresiasi kepada Babar selaku tuan rumah yang sudah menyelenggarakan Porprov VI 2023 berjalan sukses dan lancar serta dengan penuh seportifitas. Dirinya mengakui dalam setiap pertandingan pasti ada puas dan tidak puas namun hal itu hal yang biasa dan tentunya dapat diselesaikan sesuai mekanisme.

Ricky juga mengatakan pada Porprov VI ini semua daerah menerjunkan atlet terbaiknya. Sehingga posisi peringkat ada yang naik dan turun kalau dibandingkan pada Porprov V 2018 di Bangka Tengah."Porprov V juara umumnya Bangka tapi sekarang Bangka Tengah, Bangka Barat dulu juara terakhir sekarang juara dua dan Bangka juara tiga,"ujarnya.

Untuk Porprov VII tahun 2027 mendatang kata Ricky akan diselenggarakan menyebar namun dipusatkan di Kota Pangkalpinang."Nanti tidak disatu daerah tapi menyebar tergantung daerah mana yang layak venue nya sehingga semua kebagian even Porprov,"ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: