Pantai Sumur 7 Jadi Aksi Bersih Pantai Polres Bateng

Pantai Sumur 7 Jadi Aksi Bersih Pantai Polres Bateng

Polres Bangka Tengah Bersama Masyarakat Gelar Aksi Bersih di Pantai Sumur Tujuh--

BABELPOS.ID, KOBA - Polres Bangka Tengah (Bateng) bersama masyarakat dan Kelompok Sadar Wisata Pantai Sumur Tujuh membersihkan sampah yang ada di sekitar Pantai Sumur Tujuh, Kecamatan KOBA pada Kamis, (13/7/2023).

Kegiatan ini digelar Polri secara serentak seluruh Indonesia sebagai bentuk kepedulian dalam menjaga lingkungan.

Kompol Hendratmoko, SH selaku Wakapolres Bangka Tengah memimpin langsung kegiatan bersih-bersih tersebut, dimana para personil Polres Bangka Tengah bergabung dengan Pokdarwis Pantai Sumur Tujuh serta masyarakat sekitar pantai.

"Hari ini kita laksanakan kegiatan bersih-bersih Pantai Sumur Tujuh, yang mana kegiatan ini dilaksanakan secara serentak oleh Mabes Polri sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan," tuturnya.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh personil Polres Bangka Tengah serta Polsek jajaran ini memang menyasar Pantai Sumur Tujuh Koba yang juga diketahui sebagai salah satu objek wisata.

"Nanti silahkan para anggota bersama-sama dengan Pokdarwis dan masyarakat memungut sampah yang ada, lalu kita kumpulkan bersama-sama, sehingga pantai Sumur Tujuh ini tetap indah dipandang," ujar Kompol Hendratmoko.

Hadir juga Ricard selaku Ketua Pokdarwis Pantai Sumur Tujuh dan Dinas Lingkungan Hidup yang turut bergabung dalam aksi bersih-bersih di lokasi wisata pantai Sumur Tujuh dan sangat mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh Polres Bangka Tengah.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pihak Polres Bangka Tengah yang sudah melaksanakan kegiatan ini. Tentunya ini sangat membantu kami dalam menjaga lingkungan dan kita ketahui bersama juga bahwa sumur tujuh ini menjadi salah satu objek wisata unggulan yang ada di wilayah Bangka Tengah," tuturnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: