Berkah Lebaran Bagi Yulistirah, Banjir Pesanan Sambelingkung, Terasi dan Kemplang

Berkah Lebaran Bagi Yulistirah, Banjir Pesanan Sambelingkung, Terasi dan Kemplang

Yulistirah menunjukkan Sambelingkung produksinya.--Ilham

BABELPOS.ID, TOBOALI - Berkah Ramadan dan lebaran Idulfitri turut dirasakan oleh pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Bangka Selatan (Basel), salah satunya Yulistirah pelaku usaha abon ikan, terasi dan dan kemplang ikan Tenggiri.

Selama bulan puasa dan Idulfitri ini pesanan panganan produksinya melonjak. Pesanan abon ikan atau Sambelingkung sekitar 80 bungkus. Dipesan pembeli dari Basel hingga luar daerah.

Bukan hanya Sambelingkung, kemplang ikan tenggirinya terjual hingga 100 Kg. Sementara terasi super asli sekitar 20Kg.

"Ini diluar ekspetasi saya bersama teman karena tidak menyangka pesanannya sampai sebanyak ini," tuturnya.

BACA JUGA:Sambel Lingkung Yulistirah Kini Diminati Hingga Luar Basel, Terima Kasih Pak Bupati...

Yulistirah bersyukur berkah Ramadan dan Idulfitri tahun ini sangat dirasakannya.

"Tidak menyangka saja pesanan Abon ikan serta kemplang ikan tenggiri bisa sebanyak ini, semoga para pelanggan terus bertambah dan abon ikannya bisa masuk salah satu oleh oleh khas dari Toboali," ucapnya.

BACA JUGA:Mahasiswa KKN Unmuh buat Kerupuk dari Ikan Gelamo, Ternyata Enak! Peluang UMKM Nih..

Yulistirah merupakan salah satu binaan dari Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Ddukmindag).

Yulistirah memulai usahanya sejak tahun 2017 dan pada tahun 2022  dirinya masuk dalam kelompok binaan Dkukmindag. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: