Menhub Ingatkan Maskapai Penerbangan, Tiket Jangan Sewenang-wenang

Menhub Ingatkan Maskapai Penerbangan, Tiket Jangan Sewenang-wenang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi- FOTO: babelpos.id Ilust-

PEMERINTAH melalui Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengingatkan operator atau maskapai agar tidak sewenang-wenang menaikkan harga tiket saat masa mudik.

"Ada hal yang penting yang perlu kami sampaikan kepada operator, tolong tidak menaikkan tarif sewenang-wenang," kata Budi dalam konferensi pers, Sabtu, 25 Maret 2023.

Budi menegaskan ada aturan batas atas harga tiket pesawat. Nantinya, apabila ada yang melanggar pihaknya bakal memberi sanksi tegas. 

"Kita ada batas atas, apabila melampaui batas atas, maka kami akan tegur dengan sanksi-sanksi yang tegas," tuturnya.

Budi mengatakan pihak maskapai penerbangan harus memahami bahwa masyarakat butuh tiket untuk mudik lebaran. Maka dari itu, jangan menaikkan tarif seenaknya.

"Kita tahu bahwa saudara kita butuh untuk mudik atau berlibur. Operator supaya koperatif. Jangan menaikkan satu tarif yang berlebihan," jelas Budi.

Sementara itu, maskapai penerbangan nasional PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk memberikan penawaran harga spesial untuk libur lebaran 2023.

Tiket spesial penerbangan pesawat Garuda Indonesia itu diberikan dalam upaya meramaikan mudik Lebaran 2023.

Diketahui penawaran harga spesial itu merupakan penerbangan dari Jakarta menuju ke beberapa kota tujuan tertentu.

Harga tiket spesial Garuda Indonesia disebarkan selama periode pemesanan mulai 3 Maret hingga 1 Mei 2023.

Penjualan tiket harga spesial Garuda Indonesia itu dijual selama periode penerbangan yang dimulai pada 13 April-1 Mei 2023.

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menyebut calon penumpang bisa terbang ke Jakarta dengan harga yang lebih hemat selama masa libur Lebaran.

Selain itu Garuda Indonesia juga akan memberikan ekstra bagasi yang harga mulai dari Rp 15 ribu plus diskon 20 persen redeem lewat GarudaMiles.

Ada berbagai penawaran harga spesial dari Garuda Indonesia untuk berbagai destinasi di situs website resmi mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: