Tiga Organisasi Sayap PDI Perjuangan se-Bangka Dilantik

Tiga Organisasi Sayap PDI Perjuangan se-Bangka Dilantik

Pelantikan tiga organ sayap PDI Perjuangan SE Bangka.--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Tiga Organisasi Sayap Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan se-Pulau Bangka dilantik, Sabtu (25/2). Selain dilakukan pelantikan mereka juga mendapatkan pendidikan politik. 

Tiga Orsap PDI Perjuangan yakni, Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) dan Taruna Merah Putih (TMP). Pelantikan ditandai dengan pembacaan janji jabatan dan penyerahan pataka tiga sayap partai PDI Perjuanga se- Pulau Bangka, oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Babel, Didit Srigusjaya.

Didit menjelaskan pelantikan ini juga guna menyiapkan kader untuk menjadi pemimpin masa depan. Mereka juga diharapkan dapat memberi kontribusi dengan baik pada Pemilu 2024 mendatang.

"Saya berharap sayap partai ini dapat menunjukkan potensi. Kawan-kawan pengurus DPC kita minta untuk membimbing mereka," sebut Didit.

Mantan Ketua DPRD Bangka Belitung ini mengharapkan kader dapat bersama menerapkan politik santun yang baik serta cerdas menarik simpati masyarakat. Dia meminta para kader untuk menjadi orang partai bukan menjadi orang politik.

"Harus konsisten dimana pun kita berada walau tidak ada jabatan kita cinta partai, rawat partai dan urus partai. Karena jika jadi orang politik kala tidak ada kekuasaan akan hengkang dari PDI Perjuangan," tuturnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Wakil Bendahara Umum Bidang Internal DPP PDIP Rudianto Tjen, Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga Eriko Sotarduga,Anggota DPR RI Idham Samawi dan Sekda Provinsi Babel, Naziarto.

Sekda Naziarto dihadapan ratusan kader sayap partai ini berpesan untuk mengisi peradaban dan memperhatikan adab berkomunikasi dan memberi informasi. Pasalnya, di era teknologi komunikasi saat ini banyak yang sudah melenceng dan persng urat saraf.

"Kepada yang baru dilantik mari mengisi peradaban yang harus diperhatikan adab berkomunikasi dan memberi informasi harus dilakukan betul. Kalau tidak diantisipasi akan terjadi perpecahan," tutupnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: