Kantor Bahasa Babel Buka Lowongan Menulis

Kantor Bahasa Babel Buka Lowongan Menulis

--

PANGKALPINANG - Program Tajuk Bastra Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, kembali dimulai. Program ini membuka peluang bagi para penulis untuk mengirimkan karyanya dan diterbitkan di Tajuk Bastra pada harian Babel Pos.
    
Tidak dibatasi umur, siapa saja boleh menulis dan mengirimkan tulisannya. Tulisan akan diseleksi dan disunting oleh tim Kantor Bahasa Provinsi Kepulauan Babel.
    
"Edisi pertama akan terbit pada Jumat 31 Maret 2023," kata Koordinator Program Kantor Bahasa Babel, Feri Pristiawan.
    
Dikatakan Feri bahwa tulisan berupa artikel kebahasaan, kesusasteraan, literasi dan kebudayaan. Juga bisa berupa cerpen dan puisi. Untuk artikel panjang tulisan berkisar antara 600 hingga 700 kata. Sedang ceprpen paling banyak 800 kata. Sementara untuk puisi maksimal 2 puisi setiap penulis.
    
Pengiriman naskah dilengkapi dengan biodata singkat, alamat, NPWP,  dan foto diri. Penulis juga menyertakan nomor rekening karena tulisan yang terbit maka penulisnya akan mendapatkan honorarium. Tulisan dikirim ke pos-el [email protected]
    
"Undangan menulis ini dikhususkan bagi penulis lokal atau yang berdomisili di Provinsi Bangka Belitung," kata Feri seraya mengatakan untuk keterangan lebih lanjut bisa dilihat di akun instagram @kantorbahasababel.(bgs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: