Ini Curhat Masyarakat Penutuk Kepada Kapolsek Lepong

Ini Curhat Masyarakat Penutuk Kepada Kapolsek Lepong

Kapolsek Lepong ngobrol dengan masyarakat saat Jumat Curhat di Desa Penutuk.--

BABELPOS.ID, TOBOALI - Program Jum'at Curhat adalah program instruksi langsung Kapolri untuk dilaksanakan sebagai salah satu upaya mengayomi masyarakat dengan cara mendengar berbagai masalah yang ada di masyarakat.

Kali ini program tersebut diselenggarakan oleh Kapolsek Lepar Pongok (Lepong) di Dusun Simpang 3 Desa Penutuk.

Kapolsek Lepong Ipda Ali Akbar dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir pada kegiatan Jum'at Curhat.

"Tentunya kami jajaran TNI/Polri akan terus mengayomi masyarakat melalui sinergritas yang sudah terbentuk," ujarnya.

BACA JUGA:Lewat Cokelat, Kapolres Basel Ingatkan Pengendara Keselamatan Berlalulintas

Dikatakan Kapolsek ada 3 yang curhatan yang disampaikan oleh masyarakat, mulai dari tokoh pemuda, tokoh adat, dan tokoh agama.

"Tentang permasalahan minuman miras, peredaran narkoba dan keinginan berdirinya yayasan untuk memperkuat pendidikan agama," jelasnya.

Untuk penertiban minuman miras ini dirinya akan lebih aktif lagi bersama Bhabinkamtibnas untuk melakukannya. Begitu pula untuk peredaran narkoba, juga diperlukan kerja sama dengan segala pihak kepolisian, Babinsa maupun masyarakat agar barang haram ini tidak beredar di wilayahnya.

"Dan untuk pendirian yayasan keagamaan, kita perlu berkoordinasi dulu dengan Polres Basel, Pemda agar ada solusinya atas permintaan masyarakat," jelasnya.

BACA JUGA:Jumat Curhat, Kapolres Basel Terima 3 Aduan, Apa Saja?

Dikatakan Ipda Ali, kegiatan Jum'at Curhat ini akan terus digalakkan, karena jajarannya bisa tahu problematika yang ada di masyarakat dalam pertemuan itu.

Dirinya juga mengimbau masyarakat apabila ada permasalahan, lebih baik  diselesaikan dengan cara kekeluargaan dan musyawarah.

"Terima kasih kepada masyarakat Dusun Simpang 3 yang telah hadir, dan saya tidak menyangka begitu antusias masyarakat menghadiri giat ini, dan jangan sungkan untuk bersilaturahmi dengan kami karena kami adalah pelayan dan pengayom masyarakat," ucap Ipda Ali. (*)

BACA JUGA:Cek Ketersediaan Sembako & Harga Jelang Ramadhan, Kapolres Basel Turun ke Pasar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: