DWP Babel Dorong Bangkitnya Kecerdasaan Perempuan

DWP Babel Dorong Bangkitnya Kecerdasaan Perempuan

Para pemenang HUT DWP ke 23 Provinsi Babel.--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Bangka Belitung (Babel) memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 DWP, Kamis (8/12) bertempat di ruang Pasir Padi Kantor Gubernur Babel.

Momentum Dirgahayu DWP ini dimaknai mendorong bangkitnya kecerdasan perempuan. Hal ini pun menjadi pesan tersirat yang disampaikan Ketua DWP Babel, Sri Rahayu Naziarto.

"HUT ke-23 ini, DWP kembali mengingat landasan awal terbentuknya organisasi yang tercinta ini untuk memberi ruang bagi perempuan untuk berhimpun saling belajar mengembangkan diri hingga mampu memberi kontribusi nyata dalam kemajuan keluarga dan masyarakat," ungkapnya.

"Sangat penting bagi kita semua ibu-ibu yang bergabung dalam keanggotaan DWP untuk memahami lagi esensi dari sejarah pembentukan organisasi yang memiliki semangat sama dengan sejarah hari ibu pemahaman akan peran kita sebagai anggota DWP akan menjadi modal dasar untuk melangkah kedepan untuk mampu menjadi penggerak bagi peningkatan kualitas keluarga dan masyarakat," terangnya lagi.

BACA JUGA:Sekda Naziarto Apresiasi DWP Babel Kian Inovatif

BACA JUGA:Lomba Lari Estafet, Wako Molen Sebut Momentum Keakraban DWP Kota Berkiprah

BACA JUGA:DWP Satpol PP PGK Adakan Silaturahmi

Ia menambahkan, tantangan yang akan dihadapi sekarang berbeda dengan tantangan yang dihadapi para perempuan di masa lalu, namun semangat kepemimpinan dan gotong royong untuk mewujudkan emansipasi perempuan dan kekuatan perempuan di dalam masyarakat untuk berkontribusi besar bagi keluarga Sebagaimana telah diupayakan dulu harus dikembangkan karena kita adalah penggerak keluarga dan masyarakat.

"Salah satu cara agar kita bisa melanjutkan semangat ini adalah terus meningkatkan kapasitas dan kualitas diri kita masing-masing selaku anggota DPR kita terus Mengingat bahwa ibu yang hebat dan perempuan yang cerdas adalah penentu kualitas keluarga dan masyarakat kita," paparnya.

Oleh karena itu peringatan ini mengangkat tema untuk membangun perempuan cerdas dan memperkuat ketahanan keluarga di era digital dan juga sekaligus untuk meluncurkan gerakan keluarga cerdas membaca melalui tema dan gerakan tersebut.

"Saya mengajak seluruh anggota DPD untuk belajar satu sama lain untuk terus mengasah keahlian di berbagai bidang kehidupan dan juga tidak lupa mendalami nilai-nilai Pancasila yang menjadi landasan dan pengembangan karakter," tuturnya.

BACA JUGA:Sekda Naziarto Sambut Kedatangan Wakil Kepala BKN

BACA JUGA:Serahkan DIPA dan TKD Tahun 2023, Sekda Naziarto Ingatkan Pesan Presiden

BACA JUGA:Hadiri Bazar UMKM, Sekda Naziarto Harapkan Pelaku UMKM dapat Terus Berkiprah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: