Pengurus Baru JSIT Bangka Belitung Dilantik

Pengurus Baru JSIT Bangka Belitung Dilantik

Pengurus JSIT Babel yang terpilih dalam Muswil II di Pangkalpinang.--

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Wilayah Bangka Belitung mengadakan Musyawarah Wilayah (Muswil) II dengan tema "Berkolaborasi Membangun Indonesia Maju" di Gedung OR Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Sabtu (8/10/2022).

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh sekolah Islam di Bangka Belitung yang tergabung dalam JSIT Indonesia.

Peserta Muswil akhirnya mempercayakan kepada Eko Riyanto, S.P sebagai Ketua JSIT Wilayah Babel periode 2022-2026 dan langsung dilantik langsung oleh Ketua umum JSIT Indonesia, Fahmi Zulkarnain, M.Pd.

Eko Riyanto selaku Ketua Umum terpilih berharap, sekolah-sekolah yang belum tergabung ke JSIT bisa terjaring dalam JSIT untuk bersama membangun pendidikan Indonesia yang lebih maju dengan karakter yang lebih baik.

Hal senada juga diungkapkan Edi Jaelani, Lc selaku Demisioner ketua JSIT Wilayah Bangka Belitung menyampaikan sudah 17 unit sekolah yang tergabung dalam JSIT Babel. Ia berharap sekolah yang tergabung dalam JSIT tidak hanya memberi nilai bagi peserta didik tapi juga bisa membentuk sebuah karakter yang maju guna membentuk generasi maju masa depan. 

"Kita sebagai penanggung jawab JSIT, yayasan, sekolah, guru harus memiliki wawasan yang luas, apalagi sekarang di era maju yang semuanya serba digitalisasi," ujarnya.

Fahmi Zulkarnain selaku Ketua Umum JSIT Indonesia mengatakan masyarakat hari ini semakin percaya dengan sekolah Islam terpadu, hal ini harus dijaga dalam meniti jalan dakwah berbasis pendidikan. 

"Lembaga pendidikan ini sebagai soku guru untuk membangun negara Indonesia. JSIT akan merangkul seluruh sekolah di Indonesia untuk masuk ke dalam JSIT. Hari ini saja Alhamdulillah sekitar 2525 sekolah seluruh Indonesia yang tergabung dalam JSIT Indonesia. Kita harus menghasilkan generasi yang kuat, bukan meninggalkan generasi yang lemah karena anak yg kita didik adalah amanah yang Allah berikan kepada kita. Maka dari itu harus kita jaga sebaik-baiknya aset tersebut," jelas Fahmi.

Adapun nama yg terpilih menjadi pengurus JSIT Wilayah yakni Pembina Edy Jaelani Lc; Ketua Eko Riyanto S.P; Sekretaris Farouk Yohansyah S.T; Ketua sekretariat Hasyim Ashari S.T; Bendahara Hernita S.Si; Bidang Bina Pribadi Islam, kelembagaan, Orang tua , prmbinaan prestasi dan Siswa Lili Zuriati S.P; Bidang Penjaminan mutu, pembinaan organisasi dan ristisan sekolah Riswanto S.Pd; Bidang sosial kemasyarakatan dan organisasi profesi guru JSIT Dilakhira Yasa; Bidang pengembangan wilayah Ratna Wardhani S.Ag; Bidang Pramuka Suprapti S.Pd. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: