Nelayan Belo Laut Tak Menyangka Rumahnya Bakal Diperbaiki PT Timah Tbk

Nelayan Belo Laut Tak Menyangka Rumahnya Bakal Diperbaiki PT Timah Tbk

--

Sinergi PT Timah Tbk dengan TNI 

BANGKA BARAT -  Herman warga Kampung Pangkalan Ahoi Dusun 1 Belo Laut, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat tak menyangka rumahnya akan dibangun kembali oleh PT Timah Tbk, Senin (8/8/2022), 

Rumah Herman diketahui mengalami berbagai kerusakan seperti kayu-kayu yang sudah rapuh, atapnya yang terbuat dari pohon rumbia juga telah rusak. Dirinya yang berprofesi sebagai nelayan dengan penghasilan yang tidak menentu tidak bisa berbuat banyak untuk memperbaiki rumahnya. 

BACA JUGA: Semarak Menyambut HUT RI ke 77, IIKT Muntok Gelar Bazar UMKM Hingga Permainan Tradisional

PT Timah Tbk bersinergi dengan Kodim 0431 Bangka Barat untuk menyelesaikan pembangunan Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) bagi Herman dan keluarganya. Sebanyak 20 Anggota TNI dan Karyawan PT Timah Tbk terlibat langsung untuk membongkar rumah Herman, Senin (8/8/2022). 

BACA JUGA: Temuan Dua Mayat di Sungaiselan Gegerkan Warga

"Alhamdulillah, sangat senang, tak menyangka , kami mendapat bantuan rumah dari PT Timah," kata Herman. 

BACA JUGA: Ribuan Angler Serbu Kampoeng Reklamasi Air Jangkang PT Timah Tbk

Herman menceritakan, semua proses bantuan rumah ini dibantu oleh Babinsa yan bertugas di Desa meraka dan juga dibantu oleh Pemerintah Desa. Semula, dirinya tak menyangka akan mendapatkan bantuan tersebut. 

BACA JUGA: Selamatkan Penyu, PT Timah Tbk Ikut Pelepasliaran Ratusan Anak Penyu di Pulau Ketawai

"Kami tidak mengajukan permohonan bantuan dalam bentuk proposal, semuanya dibantu anggota Babinsa (TNI) serta aparat pemerintahan desa, yang mengajukan ke PT Timah. Kami mengucapkan terima kasih kepada Allah, keP T Timah, TNI , Pemerintahan Desa hingga mendapat rejeki ini," ujar Herman.

BACA JUGA: Ratusan Telur Penyu yang Ditetaskan di BIO PT Timah Tbk Berhasil Menetas

Sementara itu, Dandim 0431 Bangka Barat Letkol Inf Deri Indrawan mengatakan pihaknya bersinergi dengan PT Timah Tbk untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Ia berharap, pembangunan rumah layak huni bagi warga ini bisa terus berlanjut. 

"Ini sebagai bentuk kepedulian TNI AD dalam hal ini Kodim 0431/Bangka Barat untuk bisa membantu kesulitan masyarakat dan bisa langsung dirasakan manfaatnya. Dalam Kegiatan ini kita mengandeng PT Timah Tbk  untuk bisa bersama-sama/bersinergi melaksanakan bedah rumah ini," ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: