Lantik BMI Babel, Ketum Mochamad Herviano: Kader Harus Jadi Penggerak Ekonomi Baru

Lantik BMI Babel, Ketum Mochamad Herviano: Kader Harus Jadi Penggerak Ekonomi Baru

PANGKALPINANG - Ketua Umum Banteng Muda Indonesia (BMI), Mochamad Herviano Widyatama meminta kepada kader BMI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang resmi dilantik pada Sabtu (23/7/2022), agar bisa menjadi penggerak dalam menciptakan ekonomi baru di tengah-tengah masyarakat. 

Menurutnya, anak muda saat ini sudah seharusnya mengambil peran andil di tengah-tengah masyarakat. Dengan begitu, pria yang juga menjabat sebagai anggota DPR RI tersebut optimistis peran pemuda akan membawa perubahan positif yang lebih maju ke depannya. 

“Kaum milenial itu banyak hal yang positif sekarang dilakukan contohnya di Jakarta ada fashion show yang namanya Citayam Fashion Weekend, kenapa tidak di Bangka ada seperti itu, kan tidak ada yang salah kan melakukan itu,” kata Ketum BMI usai ditemui pelantikan di Kantor DPD PDI-Perjuangan, Pangkalpinang, Sabtu (23/7/2022).

Oleh karenanya, Herviano meminta kepada kader BMI Babel, agar bisa terus mengembangkan kreativitasnya, sehingga setiap potensi yang ada dapat dikembangkan secara optimal dan mampu memberikan hasil yang juga berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat. 

“Kreativitas itu akan muncul di generasi muda sehingga generasi muda bisa nanti menunjukkan potensi yang ada dan itu menjalin satu kegiatan perekonomian yang baru,” jelas Herviano.

“Sekarang banyak kegiatan perekonomian melalui digital nah ini yang kita harapkan generasi muda bisa menggali seluruh potensi,” tambahnya.

Di sisi lain, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pemuda dan Olahraha, Erico Sotarduga menambahkan, bahwa kader BMI diharapkan mampu menggerakkan dan memancing kreativitas para generasi muda melalui kegiatan-kegiatan positif kedepannya.

“Jadi BMI ini kan menggaet generasi muda terutama generasi Y dan Z yang disebut generasi milenial yang sebenarnya mereka ingin beraktivitas di organisasi tetapi kadang belum bersedia untuk masuk di partai ini bisa menjadi sarana untuk mereka berimprovisasi,” kata Erico.

Sementara itu, Ketua DPD BMI Babel Said Faisal Ramadhan mengharapkan hadirnya BMI mampu menjadi wadah bersama untuk terus merangkul kreativitas generasi muda, khususnya di Negeri Serumpun Sebalai.

“Kami mengajak masyarakat khususnya kaum muda terus semangat, terus berkreasi dan tetap menjaga persaudaraan menjaga kerukunan menjaga persatuan,” pungkas Faisal, sapaan akrabnya.

Turut hadir dalam pelantikan kali ini, Wakil Bendahara Umum DPP PDI-P, Ir. Rudianto Tjen, Ketua DPP PDI-P Bidang Pemuda dan Olahraga, Ir. Erico Sotarduga, Ketua DPD PDI-P Babel, Didit Sri Gusjaya, Bupati Bangka Selatan Riz Herdavid, Wakil Bupati Bangka Syahbudin, Ketua DPRD Pangkalpinang Abang Hertza, Ketua DPRD Bateng Me Hoa, serta tamu undangan yang terdiri dari Forkopimda Babel. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: