Mahasiswa STISIPOL Pahlawan 12 Raih Nominasi Asik Bang BNPT

Mahasiswa STISIPOL Pahlawan 12 Raih Nominasi Asik Bang BNPT

SUNGAILIAT - Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIPOL P12) yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (Forma KIP-K) Stisipol Pahlawan 12 Berpartisipasi dalam kegiatan Asik Bang (Aksi Musik Anak Bangsa) yang diselenggarakan di Black Jack oleh BNPT RI (Badan Nasional Pencegahan Terorisme Republik Indonesia) dan Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Babel.

Diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa, bahkan umum, dalam kegiatan ini para peserta menampilkan 2 jenis lagu yaitu lagu wajib yang berjudul \"Salam Indonesia Harmoni\" ciptaan Boy Rafli Amar dan lagu cipta.

Dengan mengirimkan grup vokal yang diberi nama Formakip Band dan mengikuti segala rangkaian kegiatan yang ada Forma KIP-K Band Stisipol Pahlawan masuk 3 nominasi Babel sekaligus mewakili Babel ke tingkat nasional.

Samsul Bahari selaku Ketua Umun FORMAKIP-K Stisipol pahlawan 12 mengatakan, kegiatan ini sangat bagus.

\"Kita tahu bahwa musik adalah alat pemersatu bangsa, dengan kegiatan ini juga kawan-kawan dari Formakip diberikan edukasi dari FKPT tentang radikalisme dan terorisme. Dan saya sangat berterima kasih kepada rekan-rekan Formakip Band yang sudah totalitas dalam penampilan sehingga bisa mendapatkan nominasi mewakili Babel di perlombaan tingkat Nasional,\" ucapnya.

Untuk diketahui, Forma KIP-K Stisipol Pahlawan 12 merupakan Forum Mahasiswa yang menjadi wadah untuk para penerima beasiswa KIP-K Stisipol Pahlawan 12 agar bisa mengembangkan segala potensi yang ada.

Sejak terbentuk pada akhir tahun 2021 kemarin forum ini sudah beberapa kali menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kemahasiswaan dan berkolaborasi dengan forum-forum yang ada di Bangka Belitung. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: