Sukses, Pemkab Bangka Tengah Sudah Salurkan BLT DD ke-56 Desa

Sukses, Pemkab Bangka Tengah Sudah Salurkan BLT DD ke-56 Desa

KOBA - Selama bulan Ramadan 1443 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) telah sukses menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) ke 56 desa.Penyaluran terakhir dilakukan pada hari ini Rabu (27/4/2022) oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman bersama Wakil Bupati Bangka Tengah, Herry Erfian di 5 Desa sekaligus.

Kelima Desa tersebut yakni, Desa Guntung 90 orang, Desa Terentang III 93 orang, Desa Penyak 101 orang, Desa Kurau Timur 92 orang dan Desa Kurau Barat 83 orang.

Selain BLT DD, Bupati bersama Wabup juga membagikan santunan dan sembako kepada Lansia. Bupati Bangka Tengah dalam sambutannya berpesan agar bantuan yang ada dapat digunakan dengan baik.

\"Pesan saya kepada semua penerima bantuan agar bisa dipakai buat makan, jangan yang aneh-aneh. Seperti membeli rokok ataupun make up,\" tuturnya.

Saat diwawancara awak media, Bupati Algafry mengaku ini adalah bantuan terakhir yang disalurkan, dengan total penyaluran ke 56 desa di Bangka Tengah.

\"Kami hari ini telah menyerahkan seluruh bantuan untuk KPM di 56 desa, baik dana desa, pemda dan juga pusat. Kami serahkan pada momen Ramadhan dan menjelang Idul Fitri agar meringankan beban keluarga penerima manfaat,\" terangnya.

Dikatakan Algafry, seluruh bantuan ini diberikan kepada pihak yang membutuhkan dengan skala prioritas, karena yang terdampak pandemi Covid-19 masih sangat banyak dan perlu pemulihan prioritas.

\"Kami tegaskan, bantuan ini diberikan kepada pihak yang membutuhkan dengan skala prioritas dan sesuai arahan Menteri, walaupun memang banyak yang terdampak Covid dan lainnya, tapi kami berikan kepada yang benar-benar sangat membutuhkan. Jadi ada skala prioritas dalam pengambilan keputusan,\" tutupnya. (sak/ynd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: