Warga Gerunggang Curhat Soal Sampah, Drainase hingga Lampu Jalan ke Budi RRI

Sabtu 22-03-2025,14:21 WIB
Reporter : Agus Putra
Editor : Govin

"Makanya slogan saya itu, bangun kota e, jaga tradisi e.

Nah, tradisi di Pangkalpinang ini yakni gotong royongnya sangat tinggi. Nah, ini perlu kita gelorakan lagi.

Apalagi Pangkalpinang ini ibukotanya provinsi.

Jangan sampai kota kita lebih jelek dari kota-kota yang ada di kabupaten, jadi kita galakkan lagi gotong rotong, yang penting masyarakat pun ada kepekaaan dan kesadaran dalam menjaga kebersihan lingkungan masing-masing," imbuh Budi RRI. 

BACA JUGA:Bagikan Takjil Gratis, Kalapas Pangkalpinang: Bentuk Nyata Perhatian kepada Masyarakat

Sementara itu, Budi menambahkan, untuk persoalan penerangan jalan umum (PJU) juga menjadi salah satu prioritasnya yakni meningkatkan penerangan jalan umum di Pangkalpinang, yang saat ini dinilai kurang memadai. 

Untuk mengatasi itu, Budi RRI mengaku sudah memiliki program tersendiri yakni skema Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU). 

BACA JUGA:Budi RRI Berbagi 450 Paket Sembako di Gerunggang, Warga Doakan Jadi Wali Kota

“Peningkatan pelayanan PJU Kota Pangkalpinang melalui KPBU bisa dilakukan. Ini adalah salah satu contoh bagaimana investasi dapat dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat,” jelasnya.

Budi RRI menyakini bahwa sinergi antara pemerintah dan investor akan mampu membawa Pangkalpinang menjadi kota yang lebih modern dan sejahtera. 

BACA JUGA:TK Kutilang I Pangkalpinang Ajarkan Anak Didiknya Berbagi di Bulan Ramadan

“Ini adalah saat yang tepat untuk memanfaatkan potensi investasi guna menciptakan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

Apalagi kita ketahui bersama, Pangkalpinang ini kota jasa, jadi kota ini juga harus terang, tidak gelap-gelapan," tutup Budi RRI.

Kategori :