Investasi Ratusan Miliar Bakal Masuk Kabupaten Bangka Selatan, Ini Bentuknya

Jumat 21-03-2025,14:46 WIB
Reporter : Agus Putra
Editor : Govin

BABELPOS.ID, TOBOALI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan (Basel) bakal mendapatkan investasi senilai ratusan miliar.

Investasi ini berbentuk pembangunan pabrik pengolahan kelapa sawit yakni yang tersebar di lokasi Desa Payung, Ranggung, Bencah, Delas, dan Nangka. 

BACA JUGA:dr. Surya dan dr. Della Bakal Berdamai Lewat RJ?

Plt Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Basel Kartikasari mengatakan, sektor industri sawit di beberapa daerah  diproyeksikan akan terus berkembang.

Pihaknya juga akan akan berkomitmen untuk mempermudah perizinan tetapi tetap melalui regulasi yang ada.

"Kami tetap akan mempermudah proses perizinan investasi ini, tetapi tetap melalui regulasi yang sudah ada," ucapnya, Jum'at (21/03).

BACA JUGA:Warga Binaan Lapas Narkotika Pangkalpinang Buka Puasa Bersama Keluarga

Dikatakannya, saat ini proses perizinan untuk kelima pabrik tersebut sudah memasuki tahap awal, dengan beberapa perusahaan masih dalam tahap kajian dokumen Amdal dan Persetujuan Pembangunan Gedung (PPG).

Proses perizinan untuk pembangunan pabrik-pabrik sawit ini sudah dimulai sejak awal tahun 2024, dengan pengisian data melalui sistem Online Single Submission (OSS). Sistem ini mengharuskan perusahaan untuk melaporkan nilai investasi yang akan mereka tanamkan. 

BACA JUGA:Rencana Pembangunan Kota Pangkalpinang Sesuai Kebutuhan Warga

Meskipun rata-rata pembangunan pabrik sawit memakan waktu sekitar tiga tahun, lantaran adanya beberapa faktor yang mempengaruhi kecepatan pelaksanaan proyek, seperti pembebasan lahan, pembibitan, dan pembangunan fasilitas pendukung seperti mess karyawan. 

BACA JUGA:Ramadan Berbagi Keberkahan, PT Timah Bagikan Ratusan Paket Sembako dan Takjil Bagi Masyarakat di Kab. Bangka

"Mereka ini sudah sejak 2024 kemarin mengajukan permohonan perizinan di aplikasi OSS, tetapi tentunya tetap ada mekanisme lainnya sehingga perusahaan baru bisa di bangun," terangnya.

"Tetapi dari 5 pabrik sawit ini tercatat nilai investasi yang di sampaikan total mencapai Rp 860 Miliar.

Namun, tentunya Setipa pabrik yang dibangun mempunyai nilai yang berbeda beda," sambungnya.

Kategori :