Bangka Belitung Catat Inflasi Tahunan Terendah Ketiga se-Nasional pada Tahun 2024

Senin 06-01-2025,10:09 WIB
Reporter : Agus Putra
Editor : Govin

Selain itu, telah dilaksanakan penandatangan MoU KAD B2B komoditas daging sapi beku antara Koperasi Pengendali Inflasi Kabupaten Belitung Timur dengan Bulog Cabang Belitung sekaligus memfasilitasi pengiriman pasokan 10 ton daging sapi beku di Kab. Belitung Timur.

BACA JUGA:7 Sayuran Untuk Kecilkan Perut, Nomor 3 dan 7 Bisa Tanam Sendiri

Sementara itu, dalam implementasi komunikasi yang efektif, Bank Indonesia bersama TPID Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Bangka Belitung juga telah melaksanakan HLM (High Level Meeting), capacity building TPID se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, dan sidak pasar untuk memastikan inflasi ke depan tetap terjaga.

BACA JUGA:Kemenag Bangka Data 10 Ribu Siswa Calon Penerima MGB

Kedepannya, melalui sinergitas dengan seluruh pihak tersebut, Bank Indonesia berharap agar inflasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kembali ke dalam kisaran target 2,5%±1% pada akhir tahun 2025 untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Kategori :