BABELPOS.ID, MENDO BARAT - Pasangan nomor urut 1, Mulkan-Ramadian menghadirkan Tomy Ali untuk menghibur masyarakat Kota Kapur. Kado istimewa dari pasangan MAPAN untuk masyarakat Kota Kapur ini mendapatkan antusiasme luar biasa. Kampanye digelar Minggu malam (10/11), Kota Kapur Mendo Barat.
Tomy Ali menyanyikan dua buah lagu pembuka kampanye MAPAN untuk menghibur masyarakat yang hadir berdialog dengan pasangan MAPAN di Kota Kapur.
Diakui Tomy dihadapan ribuan warga bila dia hadir di Kota Kapur khusus diundang Mulkan untuk menghibur masyarakat yang tumplek di jalan raya dan halaman rumah warga.
"Saya baru kali ini ke Kota Kapur, banyak ternyata masyarakatnya, saya langsung ke sini dari Jakarta diundang pak Haji Mulkan," Kata Tomi.
BACA JUGA:Temui Warga Pasar Kite Sungailiat, Mulkan akan Kembalikan Ekonomi Bangka
BACA JUGA:Kampanye di Sri Menanti, Mulkan Ajak Masyarakat Pilih yang Pasti: MAPAN
Tomy Ali sambil menghibur mengajak seluruh masyarakat Kota Kapur dan masyarakat Bangka agar ramai ramai ke TPS untuk menyoblos MAPAN nomor urut satu pada tanggal 27 November 2024.
Tomi Ali mengingatkan pentingnya memilih MAPAN, satu tujuan untuk kepentingan Kabupaten Bangka ke depan. "Ayo semua untuk Mulkan, Bangka lebih maju, " ajaknya sambil bergoyang.
Tomi pun berjanji akan menghimbur kembali warga Kota Kapur ketika pasangan MAPAN meraih kemenangan.
Dalam kesempatan itu Mulkan memberikan pencerahan kepada masyarakat Kota Kapur pentingnya memilih MAPAN, karena dengan adanya bupati definitif yang dipilih langsung masyarakat maka, kebijakan yang diambil bisa langsung menyentuh masyarakat. Tidak seperti PJ yang harus melalui mekanisme panjang dulu untuk memutuskan sesuatu.
BACA JUGA:Mulkan Ajak Masyarakat Dukung Pembangunan Jembatan Bahtera
BACA JUGA:Warga Banyu Asin Ngeluh Sawah Kurang Air, Cabup Mulkan Janjikan Ini