Kakanwil Kemenag Babel Lakukan Seleksi Jabatan Kaur TU pada Madrasah

Selasa 15-10-2024,20:00 WIB
Reporter : Yulia
Editor : Govin

BABELPOS.ID, PANGKALPINANG – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bangka Belitung (Babel), Masmuni Mahatma, terus melakukan transformasi penempatan jabatan pegawai, termasuk di tingkat kabupaten/kota.

Semua posisi harus sesuai kualifikasi dan kompetensi.

BACA JUGA:Melaju Kencang, Pebalap Astra Honda Cetak Poin di JuniorGP Aragon 2024

Hal ini disampaikan Kakanwil melalui Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Babel, Pril Marori, dalam acara Seleksi Calon Kepala Urusan Tata Usaha (Kaur TU) pada Madrasah di Auditorium H. Mas`ud Hasan Qolay, Senin (14/10/2024).

BACA JUGA:China 3 Kali Kalah, Pelatih STY Nilai Sama Kuat

Masmuni menekankan,  "pentingnya seleksi berbasis profiling kecakapan, keahlian, dedikasi, komitmen dan loyalitas maupun profesionalitas.

Ini demi memastikan pejabat yang dipilih memiliki kemampuan sesuai jabatan.

" Proses seleksi ini juga akan diterapkan untuk kepala madrasah, kepala KUA, dan kepala seksi di Kabupaten/Kota.

BACA JUGA:Melaju Kencang, Pebalap Astra Honda Cetak Poin di JuniorGP Aragon 2024

Sementara Kabag TU Kanwil, Pril Marori, menguarkan bahwa posisi Kaur TU strategis dalam tata kelola administratif madrasah dan harus mampu menghadapi perubahan zaman serta tantangan teknologi global.

BACA JUGA:Hari Pertama OZM 2024, Kompol Suhartono : Secara Umum Kamseltibcarlantas Aman Dan Kondusif

“Kakanwil Kemenag Babel ingin supaya tatanan Kaur TU mampu menciptakan madrasah unggul, sehingga harus ditunjang berbagai aspek termasuk tata kelola administrasi yang mumpuni dan tenaga pendidik yang berkualitas,” sebutnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Haris Apresiasi Peran Masyarakat Penuhi Kebutuhan Darah

Ini penting karena peserta didik saat ini lebih melek teknologi dibanding generasi sebelumnya.

Kaur TU madrasah harus adaptif, tidak boleh gagap teknologi, serta mampu berkolaborasi dan menjadi pemimpin dalam tata kelola administratif bersama kepala madrasah.

Kategori :