BABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan meminta kepada seluruh OPD dapat menindaklanjuti rekomendasi yang sudah disampaikan oleh Pansus 7 dan dilaporkan kembali untuk pelaksanaannya dalam penyusunan LKPJ tahun 2024 nanti. Rekomendasi ini merupakan saran yang sifatnya positif dan konstruktif dalam konteks perbaikan maupun penyempurnaan untuk mewujudkan keberhasilan penyelenggaraan Pemda di masa yang akan datang. “Diharapkan seluruh OPD agar dapat segera menindaklanjuti rekomendasi yang disampaikan tersebut,” ucap Pj Lusje, Rabu (24/04). Dikatakannya bahwa LKPJ Walikota Pangkalpinang tahun 2023 sudah dilaporkan kepada DPRD Kota Pangkalpinang pada tanggal 28 Maret 2024 yang lalu. “Laporan tersebut telah ditindaklanjuti oleh DPRD Kota Pangkalpinang dengan memberikan rekomendasi sebagai masukan penting dalam menentukan arah kebijakan dan langkah-langkah pembangunan ke depan,” ungkapnya. Menurutnya, pemkot pantas berbangga hati bahwa sinergi dan kerjasama antara Pemkot Pangkalpinang dengan DPRD Kota Pangkalpinang telah berjalan dengan baik. Ia mengatakan, masing-masing pihak telah mengerti mengenai kewenangan fungsi dan tugas masing-masing dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Walaupun kata Dia, terkadang masih terdapat perbedaan pandangan dalam menyikapi berbagai permasalahan yang timbul, namun perbedaan tersebut merupakan hal yang wajar dan harus disikapi dengan sewajarnya. “Dengan mengedepankan toleransi saling mengisi serta saling menghargai sekaligus tetap berpedoman kepada ketentuan yang berlaku maupun asas-asas penyelenggaraan pemerintahan yang baik,” ujarnya. Pj Walikota Lusje memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh stakeholder, Forkopimda, Anggota DPRD Kota Pangkalpinang beserta jajaran perangkat daerah di lingkungan Pemkot Pangkalpinang, masyarakat serta pihak swasta yang telah memberikan dukungan. Serta kerja keras bahu membahu dalam melaksanakan urusan pemerintahan dan pembangunan di tahun 2023 yang lalu. “Semoga Allah subhanahu wa ta’ala selalu memberikan kekuatan dan kemudahan dalam segala upaya kita untuk memajukan Kota Pangkalpinang yang kita cintai ini,” ujarnya.
Pj Wali Kota minta seluruh OPD tindaklanjuti rekomendasi yang disampaikan Pansus DPRD Pangkalpinang
Rabu 24-04-2024,19:30 WIB
Reporter : Antara
Editor : Govin
Kategori :
Terkait
Jumat 31-10-2025,12:54 WIB
Pemkot Pangkalpinang Bahas Rencana Aksi Reformasi Birokrasi 2025
Senin 20-10-2025,20:51 WIB
Kapan TPP ASN Pangkalpinang Cair? Ini Kata Wako Udin
Senin 20-10-2025,19:08 WIB
Pangkalpinang Diberi PR 90 Hari Benahi Tata Kelola Efisiensi Dana Pemda
Jumat 17-10-2025,12:49 WIB
60 Persen Objek Belum Terdaftar PBB, Pemkot Pangkalpinang Dorong Pemutihan dan Perda Register Tanah
Selasa 07-10-2025,16:33 WIB
Pemkot Pangkalpinang distribusikan 25 ton beras cadangan pangan ke tujuh kecamatan
Terpopuler
Sabtu 01-11-2025,09:48 WIB
Sertijab Kapolda Babel, Pj Sekda: Selamat Bertugas
Sabtu 01-11-2025,12:49 WIB
Polsek Bukit Intan Deklarasikan Pembubaran Geng Motor, Belasan Remaja Kena Semprot Kapolresta
Sabtu 01-11-2025,09:57 WIB
Honda Babel Guncang November dengan Program BERGETAR: Gebyar Tanpa Akhir!
Sabtu 01-11-2025,16:55 WIB
TK Ababil School House Semarakkan Dunia Fantasi Lewat Parade Kreatif
Sabtu 01-11-2025,17:56 WIB
Aplikasi Sedulang Jadi Andalan Tingkatkan PAD Bangka
Terkini
Sabtu 01-11-2025,17:56 WIB
Aplikasi Sedulang Jadi Andalan Tingkatkan PAD Bangka
Sabtu 01-11-2025,16:55 WIB
TK Ababil School House Semarakkan Dunia Fantasi Lewat Parade Kreatif
Sabtu 01-11-2025,12:49 WIB
Polsek Bukit Intan Deklarasikan Pembubaran Geng Motor, Belasan Remaja Kena Semprot Kapolresta
Sabtu 01-11-2025,09:57 WIB
Honda Babel Guncang November dengan Program BERGETAR: Gebyar Tanpa Akhir!
Sabtu 01-11-2025,09:48 WIB