Realme Siapkan GT5 Pro, Chipset dan Kameranya Garang

Jumat 24-11-2023,09:39 WIB
Reporter : Admin
Editor : Jal

BABELPOS.ID - Realme bersiap meluncurkan smartphone kelas atasnya, realme GT5 Pro. Diproduksi hasil kolaborasi dengan Qualcomm dan juga Arcsoft, GT5 Pro bakal dibekali chipset terbaik saat ini, dan kamera periskop.

Dalam keterangan pers di Jakarta, Kamis (23/11), disebutkan Realme GT5 Pro akan menjadi ponsel pertama yang mengkombinasikan Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform dan lensa telefoto periskop dengan sensor Sony IMX890 sehingga dapat menghasilkan sistem pencitraan telefoto super-core terdepan di industri.

Lewat dapur pacu kelas atas itu, realme dan Qualcomm memperkenalkan sistem komputasi heterogen pencitraan super-core sehingga saat memproses setiap frame gambar, sistem dapat menggunakan instruksi heterogen dari beberapa prosesor untuk pemrosesan yang sinkron.

BACA JUGA:Bakal Ngebut Banget Nih! Realme GT5 Pakai Chipset Terkuat, RAM 14 GB

BACA JUGA:Realme 11 Pro Series Debut Global, Bawa Kamera 200MP

Kemampuan itu menghasilkan peningkatan 44 persen dalam kecepatan pemrosesan frame tunggal dan pengurangan 10 persen dalam konsumsi daya.

Realme GT5 Pro akan hadir dengan super-core telephoto imaging system, mempelopori terobosan baru dalam hal telefotografi pada ponsel.

Dibekali dengan kamera Sony IMX890 sebagai sensor super besar berukuran 1/1,56 inci, melampaui OV64B sebesar 76 persen dan JN1 sebesar 104 persen. Dengan aperture f/2.6, kamera ini mendukung tiga kali optical zoom, OIS + EIS untuk stabilisasi terbaik, fokus omni-directional all-pixel, dan teknologi terdepan lainnya.

BACA JUGA:Realme Pad 2 Pakai Chipset Gaming

BACA JUGA:Realme 11 Pro Series Debut Global, Bawa Kamera 200MP

Tingkat sensitivitas pada cahaya (photosensitivity) keseluruhan ditingkatkan sebesar 215 persen dibandingkan dengan sensor JN1, memastikan kinerja yang sangat baik dalam kondisi cahaya redup dan memungkinkan pengguna untuk mengambil foto jernih dan berkualitas tinggi setiap saat.

Lensa telefoto periskop super ringan dengan sensor Sony IMX890 yang digunakan realme GT5 Pro saat ini diklaim menjadi lensa telefoto periskop terbesar dan paling peka terhadap cahaya yang pernah ada di industri smartphone.

Realme GT5 Pro ingin mematahkan stereotip "kualitas gambar yang buruk pada lensa telefoto" dengan memungkinkan kualitas gambar yang setara dengan kamera utama di seluruh panjang fokus yang umum digunakan.

BACA JUGA:Spesifikasi Realme GT Neo 6 Terungkap

BACA JUGA:Gamers Pantau Ini, 15 Juni realme Hadirkan C53 NFC

Kategori :