Mudik Gratis, Pemkab Bateng Berangkatkan 177 Warga Bateng

Senin 17-04-2023,16:46 WIB
Reporter : Sindi/Yandi
Editor : Admin

BABELPOS.ID, PANGKALAN BARU - Tahun 2023 ini, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) memberangkatkan 177 warganya mudik gratis dengan menyiapkan 7 armada untuk mengangkut masyarakat.

Diketahui 7 armada tersebut akan mengangkut masyarakat dengan tujuan Koba - Mentok, Lubuk Besar - Mentok, Koba - Pangkal Balam, Koba - Bandara, Sungai Selan - Mentok, Sungai Selan - Bandara.

Lebih lanjut, pelepasan program Mudik Gratis 2023 Bangka Tengah berlangsung lancar di Bandar Udara Depati Amir, Pangkalan Baru yang ditandai dengan pengibaran bendera. 

Kegiatan ini turut dihadiri Pj Gubernur Babel, Suganda Pandapotan Pasaribu yang turut mengapresiasi program mudik gratis Pemkab Bangka Tengah. 

"Kita sangat mendukung program mudik gratis ini, kita berharap dengan adanya mudik gratis ini, masyakarat kita bisa terbantu," ujarnya. 

Di tempat yang sama, Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengatakan program ini gratis untuk masyarakat yang akan berkumpul melaksanakan lebaran bersama keluarga.

"Pelaksanaan program ini ditanggal 17 dan 18 April 2023, yang mana kita menyediakan 7 armada gratis untuk masyarakat yang berada di wilayah Bangka Tengah dengan tujuan Palembang dan daerah lainnya," ujar Algafry kepada babelpos.id pada Senin (17/4/2023).

"Antusias masyarakat yang mudik sangat luar biasa, maka lewat program mudik gratis ini, Pemda Bateng ingin membantu meringankan beban masyarakat yang berkeinginan untuk mudik dengan memberikan pelayanan transportasi gratis untuk mereka menuju pelabuhan," tuturnya.

Kata Dia, kebanyakan yang berangkat hari ini adalah berasal dari daerah-daerah ujung di Bangka Tengah, seperti Lubuk Besar.

Ia pun berharap, kedepannya mudik gratis ini bisa mengantarkan semua peserta sampai ke tujuan terakhirnya, tidak hanya sampai di pelabuhan saja. 

"Mudah-mudahan perjalanan ini diberi kelancaran, hati-hati dan selamat sampai tujuan," tuturnya. 

Sementara itu, Kepala Diperkimhub Bateng, Fani Hendra Saputra menyampaikan rasa syukur atas terlaksana program mudik ini. 

"Alhamdulillah, mudik gratis tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah ini bisa kita laksakan," ujarnya.

Kata Dia, ada 177 orang yang berkesempatan mengikuti mudik  gratis dengan persiapan 7 unit bus keberangkatan dan dilaksanakan selama 2 hari.

"Karena peserta lumayan banyak, jadi kita siapkan 2 kloter untuk keberangkatannya," ucapnya

Kategori :