BABELPOS.ID - EGA Uneputy, atlet tenis putra dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menjadi salah satu dari 16 atlet tenis se Indonesia yang dipanggil untuk mengikuti training camp di Jakarta.
Lewat siaran pers yang diterima Babel Pos, Kamis (22/12), Ega akan mengikuti training camp untuk persiapan Tim Tenis Putra Indonesia menghadapi Kejuaraan Tenis International “Davis Cup By Rakuten World Group II Play Offs antara Vietnam vs Indonesia tanggal 3 – 4 Februari di Tu Son City Vietnam.
BACA JUGA:188 Peserta Ikuti Kejuaraan Tenis Babel Sport Games 2021
BACA JUGA:Ketum PP PELTI Buka Kejurda Tenis Junior se-Babel
Ketua Umum Pengprov PELTI Babel, Ahmad Dani Virsal menyebutkan, Ega melalui Pengprov PELTI Babel, telah dipanggil oleh Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PP PELTI) untuk melaksanakan training camp tersebut.
"Di surat pemanggilan yang kita terima, training camp akan dilaksanakan dari tanggal 26 Desember sampai dengan 14 Januari 2023 di Jakarta. Ega akan mengikuti training bersama atlet dari Jawa Timur, DKI Jakarta, Kalimantan Selatan, Papua Barat, Jawa Barat, dan Bengkulu,” jelas Dani Virsal.
BACA JUGA:Sukses Juarai Invitasi Tenis Nasional, Pembinaan PORBIN Layak Diapresiasi
BACA JUGA:Kejuaraan Tenis Babel Sport Games Ditutup, Bakal Gelar Turnamen Lebih Besar di Sungailiat
Dani berharap Ega dapat mengikuti training camp ini dengan maksimal, sehingga dapat terpilih dalam Tim Tenis Putra Indonesia untuk bertanding melawan Vietnam.
“Semoga hasilntya juga nanti maksimal, Ega bukan hanya mengharumkan nama Babel, namun juga untuk Indonesia,” harap Dani.(**)
BACA JUGA:PT Timah Tbk Dukung Dinara Atlet Tenis Lapangan Bangka Selatan dalam Kejuaraan Next Gen Cup 2022
BACA JUGA:Atlet Tenis Babel Wakili Indonesia ke Thailand