KEPEDULIAN Yayasan Rudi Center terhadap masyarakat Provinsi Bangka Belitung (Babel) dinilai sudah tak perlu diragukan lagi. Kali ini, Rudi Center kembali membantu biaya pengobatan dua pasien anak, Rafka (9 th) asal Bangka Tengah dan Qanaya (3 th) asal Belitung.
Keduanya mengalami gangguan mata katarak dan dibawa langsung ke Rumah Sakit Cicendo, Bandung, Jawa Barat, Selasa (23/8/2022).
BACA JUGA: Menunggu Legal yang Entah Kapan? Dengar Jeritan dari Penagan
Direktur Yayasan Rudi Center, Imam Wahyudi mengatakan bahwa hal ini merupakan kerja sosial Rudi Center untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan. Ia berharap, setiap program Rudi Center bisa dirasakan manfaatnya.
BACA JUGA: Ini, 24 Loyalis Lagi Masuk 'Gerbong Sambo'
"Ini merupakan program sosial yang akan terus digencar Yayasan Rudi Center. Kami akan terus berusaha membantu masyarakat yang membutuhkan, jangan sampai karena terkendala, masyarakat jadi tidak bisa berobat," kata Imam.
BACA JUGA: Pengamanan G20, Pemprov Tambah Rp2,5 M, 20 Bendera Berkibar di Bundaran Satam
Tak hanya membantu biaya pengobatan, Rudi Center juga membiayai seluruh akomodasi, mulai dari penginapan dan biaya makan sehari-hari keluarga Rafka (9 tahun) dan Kanaya (3 tahun). Hal itu dilakukan untuk mengurangi biaya yang harus dibayar keluarga Rafka dan Kanaya selama tinggal di Bandung yang diperkirakan sampai satu bulan kedepan.
BACA JUGA: PT Timah Tbk Kenalkan Inovasi Sosial Kampung Amoi ke Pelajar di Kecamatan Muntok
Imam mengharapkan, dengan semua bantuan yang diberikan oleh Rudi Center, beban keluarga dua pasien anak tersebut menjadi ringan. Lanjut ia berharap, semoga semua proses pengobatan bisa berjalan dengan lancar.
BACA JUGA: Polres Bateng Berhasil Sikat 5 Pelaku Narkoba dan Perjudian di Lubes
"Mari kita doakan Rafka dan Kanaya pulang ke Bangka Belitung dalam keadaan sudah sembuh. Dan mereka bisa kembali bermain ceria bersama anak-anak lainnya lagi, amin," harap Imam.
BACA JUGA: Pengemudi Diduga Mabuk, Mobil Putih Terbalik di Jalan Dekat Kantor Basarnas Babel
Rafika, selaku tim dari Rudi Center yang mendampingi dua pasien anak itu secara langsung di RS Cicendo Bandung, mengatakan bahwa untuk hari ini, Selasa (23/8), keduanya telah dilakukan pemeriksaan oleh tim dokter spesialis mata.
BACA JUGA: Kerap Ubah Keterangan, Putri Candrawathi Berperan Vital Merayu Joshua ke TKP Pembunuhan