ANGGOTA Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Ir. Rudianto Tjen mengajak segenap kader sayap partai Banteng Muda Indonesia di Bangka Belitung (Babel) untuk terus menjadi kader yang berkreasi dan berinovasi. Salah satunya, kata Rudi, menjadi penggerak dalam menciptakan ekonomi baru di tengah-tengah masyarakat.
Hal itu disamapaikan Rudi saat DPD PDI-P Babel melantik jajaran lengkap kepengurusan salah satu sayap kepemudaannya, Banteng Muda Indonesia (BMI) Belitung dan Belitung Timur, di Hotel Hatika Tanjungpandan, Belitung, Sabtu (20/8/2022).
BACA JUGA: Soal Konsorsium 303 Ferdy Sambo: Dedi: Sikat Terus....
Selain Rudi selaku Wakil Bendahara Umum DPP PDIP, pelantikan tersebut juga turut dihadiri oleh Wasekjen DPP PDI-P Arif Wibowo, kemudian Edi Wuryantto selaku Wakil Ketua DPP BMI dan juga Kepala Sekretariat DPP BMI Narendra Kartiyasa Kiemas.
BACA JUGA: Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto: Putri di TKP & Aktif
Lanjut Rudi mengungkapkan, anak muda saat ini sudah seharusnya mengambil peran andil di tengah-tengah masyarakat. Dengan begitu, pria yang dikenal peduli itu optimistis bahwa peran pemuda akan membawa perubahan positif yang lebih maju ke depannya.
BACA JUGA: Jenderal Dudung ke Belitung, Tinjau Kesiapan DWG 7-9 September
Rudi mengatakan BMI harus memahami makna muda secara substansial. Menurutnya, muda berarti kreatif dan inovatif. Maka para pengurus dan kader BMI harus menjadi suntikan kreasi dan inovasi bagi PDI-P sebagai sebuah partai.
BACA JUGA: Gerak-gerik Istri Jenderal Ikut Perencanaan Pembunuhan, Putri.. Mana Nalurimu?
Namun, legislator 4 periode di senayan itu mengingatkan bahwa BMI justru harus berani. Dengan kreativitas dan inovasinya, BMI jangan sampai kalah dengan organisasi kepemudaan lainnya. Namun harus tetap teguh dengan jiwa perjuangan partai.
BACA JUGA: Awas! Nyonya Besar Duren 3 Sakit Jiwa
"Adik-adik kader BMI ini harus percaya diri, tahan mental, berani dimanapun. Bikin acara kreatif, berkegiatan ke luar dan sebarkan semangat ke seluruh pemuda Indonesia,” kata Rudi.
Rudi meminta agar para pengurus BMI Belitung dan Beltim yang dilantik menggunakan kepercayaan Ketua PDI-P Babel dengan sebaik-baiknya. Dengan setiap hari melakukan pergerakan di tengah masyarakat, utamanya anak-anak muda Indonesia.
“Jangan sia-siakan kepercayaan dan kesempatan ini, dengan tiada hari tanpa pergerakan, tiada hari tanpa kegiatan yang membangun harapan bagi anak muda Indonesia untuk menjadi pemimpin masa depan Indonesia melalui Banteng Muda Indonesia,” kata Rudianto Tjen.
Sementara itu, Ketua DPD BMI Babel, Said Faisal Ramadhan berkomitmen akan terus terus berupaya menjadi organisasi sayap partai ini sebagai wadah generasi muda untuk selalu menggali kreasi dan inovasi kedepannya.