Bupati Algafry Serahkan Bantuan Berobat Korban Puting Beliung Kebintik

Sabtu 09-04-2022,17:07 WIB
Editor : jal

PANGKALAN BARU - Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman secara langsung menyerahkan bantuan berobat kepada keluarga korban bencana alam di Desa Kebintik, Kecamatan Pangkalanbaru, Sabtu (9/4/2022).

Diketahui sebelumnya korban ini sempat dibawa ke Rumah Sakit untuk mendapatkan perawatan, karena mengalami syok usai kejadian bencana alam angin puting beliung di Desa Kebintik.

Dikatakan Algafry, selain menyerahkan bantuan berobat kepada keluarga korban sebesar Rp. 10.586.000,-, kedatangannya kali ini juga bertujuan untuk memantau perkembangan perbaikan rumah-rumah yang ada di Desa Kebintik.

\"Ini merupakan bantuan biaya perawatan rumah sakit kepada salah satu korban bencana alam angin puting beliung, yang beberapa waktu lalu meninggal dunia sebesar Rp.10.586.000,\" ujar Algafry.

Ia berharap bantuan tersebut bisa meringankan biaya pengobatan rumah sakit keluarga korban.

\"Kegiatan ini memang untuk meringankan beban keluarga korban, di mana biaya rumah sakit harus tetap dibayar dan juga kita hari ini memantau kemajuan perbaikan di Desa Kebintik,\" tuturnya.

\"Kita juga sama-sama berdoa semoga para korban musibah ini diberikan kesabaran dan keikhlasan yang seluas-luasnya dan bisa kembali menempati rumahnya masing-masing dengan layak,\" imbuhnya.

Di tempat yang sama, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bangka Tengah, Yudi Shabara mengatakan bantuan yang diberikan tersebut merupakan bentuk santunan kepada keluarga korban, yang selain rumahnya rusak juga harus kehilangan orang terkasih.

\"Iya ini adalah bantuan langsung dari Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah untuk biaya berobat korban bencana alam puting beliung yang meninggal dunia di Desa Kebentik,\" tuturnya.

\"Selain korban ini rumahnya hancur, keluarganya juga ada yang meninggal dunia sekitar 2 hari setelah kejadian angin puting beliung tersebut,\" sambungnya.

Dikatakan Yudi untuk kondisi rumah yang rusak ringan dan rusak sedang di Desa Kebintik, insyaallah rampung diperbaiki hari ini Sabtu (9/4/2022).

\"Sedangkan untuk yang rusak berat akan kita fokuskan pada hari Senin (11/4/2022) mendatang dan bahan serta material dalam pembangunan rumah juga sudah ada di lokasi,\" terangnya.

Lebih lanjut, Yudi menerangkan hingga saat ini posko darurat masih tetap ada dan siap siaga hingga perbaikan rumah warga selesai. \"Posko ini akan tetap ada selama pekerjaan,\" imbuhnya.

Pada kesempatan tersebut, ia tidak lupa menghaturkan ribuan terima kasih kepada para donatur.

\"Alhamdulillah bantuan ini datangnya dari berbagai pihak, mulai dari instansi swasta hingga perseorangan dan semoga para korban ini bisa segera pulih kembali dan dapat menjalani kehidupan seperti sehari-hari, serta jangan lupa waspada, karena musibah seperti ini bisa datang dengan cepat dan kapan saja,\" tutupnya. (sak/ynd)

Tags :
Kategori :

Terkait