Ini Harapan Masyarakat Air Anyir Pada Mulkan-Ramadian

Ini Harapan Masyarakat Air Anyir Pada Mulkan-Ramadian

Mulkan-Ramadian saat berkampanye di Air Anyir. --Foto: Yudi

Selain itu, sejumlah program diperiode sebelumnya yang saat ini tidak berjalan, akan dijalankan kembali.

"Infrastruktur juga menjadi prioritas kami, insentif marbot dan imam masjid akan kita jalankan kembali, pendidikan gratis dan BPJS gratis juga akan kita berlakukan kepada warga kurang,” katanya.

BACA JUGA:Levi: Golkar Percaya Mulkan-Ramadian Bisa Bangun Bangka Semakin Sejahtera

BACA JUGA:Ngopi Bareng, Mulkan - Ramadian Ajak Masyarakat Bangka Gunakan Hak Pilih

Mulkan juga mengaku, transformasi perlu dilakukan dari pertambangan ke sektor perkebunan, perikanan dan sektor lainnya, sehingga masyarakat daerah ini tidak lagi bergantung pada sektor pertambangan.

"Untuk itu, diperiode sebelumnya, kita bangun 3 pabrik CPO di daerah ini yang tujuannya untuk meningkatkan harga jual TBS para petani. Selain itu, bekas pabrik ubi casesa yang ada di Puding akan kita bangun kembali menjadi pabrik CPO,” katanya.

Dia menambahkan, dunia kesehatan juga menjadi prioritas utama MAPAN. Untuk itu, fasilitas yang belum terpenuhi akan direalisasikan dimasa kepemimpinannya jika nantinya direstui masyarakat untuk menahkodai daerah ini.

"Sekali lagi, mohon doa restu dan dukungan semua masyarakat untuk mendukung kami, dengan cara mendatangi TPS pada tanggal 27 November dengan mencoblos kertas suara yang ada gambarnya. Karena nasib daerah ini akan ditentukan di tanggal 27 November mendatang,” kata Mulkan. 

BACA JUGA:Mulkan-Ramadian akan Kembalikan Program Pro Rakyat yang Hilang

BACA JUGA:Rudianto Tjen Yakin Mulkan-Ramadian Semakin Baik Lagi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: