Pj.Gubernur dan NU Babel Perkuat Kesepahaman Sukseskan Pilkada Babel Serentak 2024
Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sugito melakukan kunjungan Kerja sekaligus silaturahim kepada Pengurus Wilayah dan Cabang Nahdlatul Ulama (PWNU) Bangka Belitung. --
BABELPOS.ID, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Sugito melakukan kunjungan Kerja sekaligus silaturahim kepada Pengurus Wilayah dan Cabang Nahdlatul Ulama (PWNU) Bangka Belitung.
Kegiatan ini berlangsung di Sekretariat PWNU Babel Jl. Kompleks Perkantoran Gubernur Air Itam Pangkalpinang Bangka Belitung, Selasa, (01/10/2024) kemarin.
BACA JUGA:Pj Gubernur Sugito Ajak Masyarakat Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan
Pj. Gubernur Babel Sugito usai bertemu dengan keluarga besar NU se-Babel tersebut menyampaikan bahwa silaturahim semacam ini perlu dilakukan lebih rutin, karena sebagai sebuah bangsa maka NU juga menjadi bagian dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
BACA JUGA:PLN Wakili Indonesia, Raih Gelar PMO Terbaik di Asia Pasifik
Sehingga dalam hal ini semua anak bangsa ini juga memiliki tugas yang sama, termasuk dari kalangan para ulama dan umaro untuk menjaga umat ini dapat melaksanakan ibadahnya dengan baik, meningkat kesejahteraannya dan terlibat dalam mendukung percepatan pembangunan bangsa dan negara.
"Tentunya untuk mewujudkan ini semua, juga harus dibangun dengan sinergi yang baik antar seluruh element bangsa ini. Untuk itulah kami juga sudah melakukan silaturahmi dengan keluarga besar NU, Muhammadiyah, MUI dan lainnya,” ujar Sugito.
BACA JUGA:Masjid Agung Sungailiat Juara Pertama Masjid Percontohan Tingkat Nasional 2024
Ia juga mengajak untuk membangun bersama-sama, sebab tanggungjawab kepada masyarakat bangsa dan negara itu tidak hanya pada pemerintah tetapi juga seluruh element yang ada, baik itu tokoh agama, tokoh masyarakat, terlebih dalam menghadapi pemilihan kepala daerah serentak Babel 27 November 2024 mendatang.
BACA JUGA:Ini Kesaksian Mantan Dirut Timah Riza Pahlevi Untuk Terdakwa Alwin Albar
“Mari selalu menjaga kondusifitas, boleh berbeda pilihan, tetapi jamaah tetap sama, jangan sampai nanti karena beda pilihan, justeru membuat terpecah belah antar sesama saudara bangsa ini,” pintanya.
Sementara itu Ketua Tanfidziyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kepulauan Bangka Belitung Periode 2022-2027 Masmuni Mahatma juga bersyukur karena komunikasi dengan Pj Gubernur Babel Sugito sudah berjalan dengan baik selama ini
BACA JUGA:Segera Dirilis, Ini Bocoran spesifikasi Realme GT7 Pro
“Alhamdulilah hari ini bisa bertemu, karena selama ini kita sering kontak-kontakan, hanya saja untuk bertemu langsung kadang waktunya tidak pas, kadang saya di Bangka, beliau ada di Jakarta, tapi hari ini terjawab, dan dalam kesempatan ini juga saya libatkan pengurus wilayah, pengurus cabang dan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU),” jelas Masmuni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: