Webinar Series ke-3: "Kenali Potensimu dan Maksimalkan Performamu"

Webinar Series ke-3:

--

DEPOK - BPSDM Hukum dan HAM kembali menyelenggarakan Webinar Series ke-3 bertema "Kenali Potensimu dan Maksimalkan Performamu", sebagai bagian dari upaya pengembangan kompetensi ASN dan masyarakat. Webinar ini menghadirkan narasumber utama Drs. Haryomo Dwi Putranto, M.Hum, Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara, yang memaparkan pentingnya mengenali dan memaksimalkan potensi diri, terutama dalam konteks manajemen talenta.

Kegiatan ini diikuti oleh 17.257 peserta dari berbagai kalangan, termasuk pegawai Kementerian Hukum dan HAM, kementerian/lembaga lainnya, serta masyarakat umum.

Kepala Pusat Pengembangan dan Pelatihan Teknis Kepemimpinan, Morina Harahap, melaporkan antusiasme peserta dalam mengikuti kegiatan ini melalui platform zoom dan kanal youtube BPSDM Kumham TV.

Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Ir. Razilu, M.Si., CGCAE, menekankan pentingnya pengembangan diri secara berkelanjutan. Razilu mengibaratkan Webinar Series ini sebagai maraton, di mana peserta diminta untuk tetap semangat dan fokus dalam mencapai tujuan akhir, meskipun tantangan semakin berat.

Webinar Series ini diharapkan dapat mendukung peningkatan kompetensi dan performa ASN, sejalan dengan misi BPSDM Hukum dan HAM dalam membangun sumber daya manusia yang unggul dan adaptif terhadap perubahan zaman.

Sementara itu dalam materinya Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara, Haryomo Dwi Putranto menyampaikan 5 langkah Cara Mengenali Potensimu :

* Refleksi Diri (Luangkan waktu untuk mengevaluasi diri, identifikasi apa yang membuat Anda bersemangat dan apa yang Anda nikmati saat melakukannya).

* Coba Hal Baru (Eksplorasi berbagai aktivitas atau keterampilan yang belum pernah Anda coba sebelumnya),

* Minta Masukan dari Orang Lain (Perspektif eksternal bisa membantu mengungkap potensi yang mungkin Anda tidak sadari),

* Perhatikan Pencapaian dan Kegagalan (Evaluasi keberhasilan dan kegagalan Anda untuk melihat di mana Anda unggul dan di mana Anda perlu perbaikan),

* Ikuti Tes Psikologi atau Minat (Tes bakat, minat, atau kepribadian dapat memberikan wawasan mendalam tentang potensi Anda. Tes-tes ini membantu mengidentifikasi keterampilan atau bidang yang mungkin belum Anda eksplorasi secara mendalam).

Dijelaskannya pula Bagaimana mengubah Potensi Menjadi Kompetensi yaitu Menentukan area pengembangan, Membuat rencana pengembangan, Mengikuti pelatihan atau workshop, Mencari mentor di bidangnya, Berlatih dan praktek secara konsisten, Menerima tanggung jawab baru, Mengukur kemajuan, Meminta feedback dari orang lain, Adaptasi dan Inovasi, Membangun reputasi di bidang yang kita kembangkan.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Babel Harun Sulianto, didampingi Kepala Divisi Administrasi Dwi Harnanto, beserta para Pejabat Struktural dan pegawai mengikuti webinar series 3 secara virtual dari Balai Pengayoman Kantor Wilayah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: