Kebakaran Rumah Warga Sungailiat, Kerugian 100 Juta
Damkar memadamkan api yang membakar rumah warga A. Yani Sungailiat. --Foto: Yudi
BABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Kebakaran menimpa salah satu rumah warga di Jalan Ahmad Yani Sungailiat sekira pukul 04.30 WIB subuh dini hari.
Kasi Penanggulangan Kebakaran Damkar Sat Pol PP Kabupaten Bangka Zalfika Ammya mengatakan, mendapat informasi ini pihaknya menurunkan dua unit armada pemadam api dan patwal untuk mengamankan situasi.
"Masyarakat sekitar rumah juga berusaha memadamkan api dengan bergotong royong. Dan kemudian menghubungi pihak Damkar Sat Pol PP Kabupaten Bangka," kata Zalfika Ammya kepada wartawan Jumat (21/6/2024).
--
BACA JUGA:Nahas, Kebakaran Rumah di Dul Tewaskan Anak 2 Tahun
BACA JUGA:208 Kasus Kebakaran, Segini Luas Lahan Terbakar yang Berhasil Dipadamkan di Basel
Menurut Zalfika, diduga penyebab kebakaran karena konsleting listrik di ruang dapur hingga menimbulkan api yang menyebabkan kebakaran.
"Api juga cepat merambat karena adanya bahan-bahan yang mudah terbakar seperti motor dan bahan plastik," jelasnya.
Tidak ada korban jiwa maupun luka, hanya kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta lebih.(*)
BACA JUGA:Sudah 2 Hari Kebakaran Hutan Lindung Bypas Koba Belum Bisa Dipadamkan, Bikin Kabut dan Mata Perih
BACA JUGA:Diburu Waktu Kebakaran Desa Paku, Mobil Damkar Basel Terjungkal
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: